Hard News

Rencana Tambah Armada Transportasi ASEAN Para Games, Bus BST Low Deck Dilirik?

Jateng & DIY

12 Juli 2022 12:21 WIB

Bus khusus dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang rencananya akan digunakan di ASEAN Para Games (APG) 2022 akhir Juli-Agustus nanti. (Foto: Dok. Solotrust.com/dks)

SOLO, solotrust.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo berencana akan menambah armada transportasi khusus untuk atlet dan official ASEAN Para Games (APG) 2022.

Armada tambahan ini disiapkan untuk mem-back-up armada dari Kementrian Perhubungan (Kemenhub) yang disiapkan sebanyak 130 unit, masing-masing 65 kendaraan wheelchair dan 65 kendaraan biasa.



Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Solo Hari Prihatno mengungkapkan bantuan itu berasal dari berbagai pihak. Hanya saja ia belum dapat memastikan jumlah pasti tambahan armada itu.

"Cadangan itu baru kita bahas, cadangan harusnya ada," kata Hari kepada awak media, Selasa (12/7) siang.

Penambahan itu menurutnya masih memerlukan hitungan pasti soal kebutuhan penyandang disabilitas. Terlebih untuk memastikan 130 kendaraan dari Kemenhub itu sudah mencukupi. Ia menuturkan, pihaknya masih menghitung soal jumlah pasti itu.

"Dishub akan rapat lagi di sini itu masih dinamis," lanjutnya.

Sementara itu, Pemkot Solo sebenarnya sudah memiliki armada Batik Solo Trans (BST) yang ramah bagi penyandang disabilitas. Armada yang dimaksud itu berupa armada low deck yang beroperasi resmi sejak pertengahan Juni 2022 lalu.

Tak menutup kemungkinan beberapa bus low deck dapat digunakan sebagai tambahan armada dari Kemenhub.

"Kalau pakai BST yang bisa dipakai koridor 3-4, kalau itu dipakai cadangannnya cuma 2-4, ya nanti opsi-opsi yang lain," jelasnya.

Pada gelaran APG 2022 nanti Dishub mendistribusikan kendaraan dari Kemenhub per 23 Juli mendatang. Dua kendaraan prototipe (percobaan) berupa elf dan diujicobakan di Terminal Tirtonadi Solo, Senin (11/7).

Dikatakan Hari, armada prototipe itu masih mendapat banyak masukan dari Tim Advokasi Difabel (TAD) Kota Solo. Selanjutnya soal masukan menjadi wewenang Kemenhub.

"Dishub hanya distribusi semua dari Kemenhub, tentunya akan ada evaluasi," tuturnya.

"Kalau ada pemberitahuan biar Kemenhub saja," pungkasnya.

Sementara itu, Direktur Jenderal (Dirjen) Angkatan Darat Kemenhub, Hendro Sugiatno mengatakan, pihaknya masih akan menyempurnakan beberapa masukan. Kendati menurutnya bus dan elf prototipe itu sudah cukup layak untuk digunakan nanti.

"Saran tentang kendaraan-kendaraan yang ramah disabilitas kita sempurnakan dan tadi sudah cukup baik," ujarnya, Senin (11/7) siang di Terminal Tirtonadi Solo.

Ia menuturkan akan segera menyelesaikan beberapa kekurangan tersebut demi menyukseskan APG 2022 di Solo.

"Semuanya kita selesaikan untuk mendukung atlet Para Games dan menyukseskan ASEAN Para Games Solo. Masyarakat solo harus mendukung acara itu," pungkasnya. (dks)

(zend)

Berita Terkait

Berita Lainnya