Hard News

Peringatan HKN, Bupati Boyolali Minta Masyarakat Tingkatkan Kualitas Kesehatan

Jateng & DIY

6 November 2022 21:25 WIB

Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 dalam rangkaian senam sehat dan aksi bergizi bersama para pelajar dan masyarakat umum di car free day, Minggu (06/11/2022). (Foto: Dok. solotrust.com/jaka)

BOYOLALI, solotrust.com - Masyarakat dan pemerintah daerah diharapkan bisa senantiasa melangkah bersama meningkatkan kualitas kesehatan di Boyolali, termasuk upaya penanganan stunting.

Hal itu diungkapkan Bupati Boyolali M Said Hidayat saat menghadiri Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 dalam rangkaian senam sehat dan aksi bergizi bersama para pelajar dan masyarakat umum di car free day, Minggu (06/11/2022).    



Bupati mengatakan, kegiatan senam sehat dan aksi bergizi bersama para pelajar dan masyarakat umum ini, selain untuk menyemarakkan HKN juga dilakukan minum tablet tambah darah bersama.

“Diharaplan kegiatan ini bisa menjadi upaya membangun kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatan. Khususnya bagi remaja putri untuk menumbuhkan kesadaran dalam menjaga kesehatan reproduksinya. Tentunya ini jadi bagian upaya menurunkan angka stunting di Boyolali,” kata dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali, Puji Astuti, mengatakan aksi bergizi dilakukan untuk mencegah anemia pada wanita usia remaja. Harapannya dengan mencegah anemia sejak dini, saat calon ibu memasuki masa kehamilan, nantinya tidak melahirkan bayi stunting.

“Senam secara bersama-sama kemudian dilakukan minum obat,” ucapnya.  

HKN tahun ini mengambil tema’Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku.’ Diharapkan HKN bisa menjadi momentum masyarakat untuk bangkit dan pulih kembali usai pandemi Covid-19.

“Tema tersebut menggambarkan untuk selalu semangat setelah jatuh dari kondisi kemarin, pandemi Covid-19. Kami berusaha untuk bisa pulih lagi seperti semula,” kata Puji Astuti. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

1000 Petugas Nakes Senam Sehat di Alkid dalam HKN ke-58

Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-57, Kemenkes Serahkan Arsip Statis kepada Arsip Nasional Republik Indonesia

HKN, Bupati Klaten: Terimakasih Nakes

Terapkan Standar Prokes, Favehotel Manahan Solo Gaet Penghargaan Kemenkes

Pesan Sumartono Hadinoto di HKN: Pandemi Segera Berlalu

Danramil 21/Bukukerto Ikuti Jalan Sehat Peringatan HKN

Sungkeman dan Basuh Kaki Ibu sebelum Ujian, Banyak Wali Murid Nangis

May Day, Ribuan Buruh di Boyolali Senam Bersama

Diskopnaker Boyolali Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap 1

Inspiratif, Menampung Anak-anak Muda Berikan Pendidikan hingga Salurkan Kerja Gratis

Disdikbud Boyolali Seleksi Peserta Duta Seni Nusantara

Bolone Master Boyolali Deklarasikan Dukung Mas Dokter

May Day, Ribuan Buruh di Boyolali Senam Bersama

800 Penari di Boyolali Meriahkan Hari Tari Sedunia

875 Calhaj Boyolali Mulai Lakukan Manasik Haji

Disdikbud Boyolali Seleksi 224 Pelajar, Wakili Duta Seni sebagai Misi Kebudayaan

Seribu Personel Gabungan Siap Amankan Mudik Lebaran di Boyolali

Buruh Gendong hingga Juru Parkir Boyolali Terima Bingkisan Lebaran

Mahasiswa KKN PPM UMBY Bersinergi Bersama PKK dan Tenaga Kesehatan Cegah Stunting Melalui Posyandu Balita

KEMBANG Menyentuh Hati, Mahasiswa KKN TIM I Undip 2023/2024 Bawa Harapan Baru bagi Ibu dan Balita Stunting di Kriwen

Wapres Apresiasi Penanganan Stunting di Semarang

Jumlah Balita Gizi Buruk di Boyolali Tembus 2.783 Anak

Gibran Dinilai Kerap Blunder saat Kampanye, Ini Respons Airlangga Hartarto

Tekan Kemiskinan Ekstrem, Mbak Ita Bantu Beasiswa Sekolah dari CSR dan Program Orangtua Asuh

1000 Petugas Nakes Senam Sehat di Alkid dalam HKN ke-58

Terapkan Standar Prokes, Favehotel Manahan Solo Gaet Penghargaan Kemenkes

Pesan Sumartono Hadinoto di HKN: Pandemi Segera Berlalu

Tekan Kasus Kematian Bayi, RSUI Banyubening Boyolali Hadirkan Perinatology Center

Tembus 90%, Vaksinasi di Boyolali Ditarget Rampung Akhir Tahun

Berita Lainnya