Hard News

Sejumlah Sekolah di Solo Terdampak Banjir Berlakukan Pembelajaran Jarak Jauh

Jateng & DIY

17 Februari 2023 13:59 WIB

Bangunan SMPN 6 Solo tergenang banjir. (Foto: Dok. solotrust.com/rizka)

SOLO, solotrust.com - Sejumlah sekolah di Kota Solo terpaksa meliburkan muridnya, sementara sebagian melaksanakan pembelajaran jarak jauh (PJJ). Hal ini lantaran banjir melanda sejak Kamis (16/02/2023) sore karena hujan deras.

Sejumlah sekolah dasar (SD) digunakan sebagai tempat mengungsi korban banjir. Sedikitnya terdapat tujuh SD digunakan untuk mengevakuasi warga.



Kepala Dinas Pendidikan Kota Solo, Dian Rienetta, mengatakan sejumlah gedung sekolah dasar digunakan untuk menampung pengungsi.

"Tadi pagi yang menampung pengungsi SD Kalangan, SD Dadapsari, SD Gandekan, SD Muhammadiyah 6 Kampung Sewu, SD Negeri Wiro Paten, SD Muhammadiyah 18, dan SD Negeri Joyotakan," urainya, Jumat (17/2/2023).

Sementara dua sekolah terendam banjir, yakni SMP Negeri 6 Solo dan TK Pembina Jebres. Seluruh kegiatan belajar mengajar (KBM) sementara ini diliburkan.

Bangunan SMP Negeri 6 Solo terendam banjir dengan ketinggian sekira satu jengkal orang dewasa. Sementara data-data penting dan arsip telah diamankan.

Dian Rienetta mengungkapkan, sekolah yang berada di Semanggi, Kecamatan Pasar Kliwon ini memang sudah menjadi langganan banjir.

"Kalau SMP 6 itu termasuk langganan dan Insyaa Allah (tahun) 2024 kami target prioritas pembangunan ya. Jadi untuk barang-barang elektronik sudah tidak ada yang di lantai bawah, sudah dinaikkan semua," ungkapnya.

Lebih lanjut, pelaksanaan PJJ bukan hanya bagi sekolah yang terendam banjir, namun ditujukan pula kepada siswa maupun guru terdampak banjir.

"Sekolah yang jadi tempat pengungsian kami langsung instruksikan PJJ, guru-guru juga kami WFH (work from home) kan. Sekolah kami adakan PJJ, nanti kalau ada yang tertinggal kami beri tambahan pelajarannya," jelasnya. (riz)

(and_)

Berita Terkait

Bantu Pengendara Terjebak Banjir, Polisi Terjunkan Truk Sabhara

Pastikan Bantuan Pengungsi, Polres Tinjau Lokasi Banjir Mojolaban

Kali Plumbon Jebol, Pemkot Semarang Lakukan Penanganan Darurat

Bupati Demak Tetapkan Status Tanggap Darurat 14 Hari

Atasi Persoalan Banjir di Kaligawe-Genuk, Pemkot segera Normalisasi Kali Tenggang

Pangdam IV/Diponegoro dan Kapolda Jateng Bagikan Ribuan Paket Sembako ke Warga Terdampak Banjir

Ucapan Selamat dan Haru Warnai Acara Pisah Sambut Wali Kota Solo

Ramadan, HARRIS & POP! Hotel & Conventions Solo Hadirkan Paket Buka Puasa Istimewa

Persis Curi 3 Poin Penting dari Borneo FC, Lepas dari Zona Degradasi

ISI Solo Kukuhkan 2 Guru Besar, Berharap Seni Dapat Selalu Relevan Sesuai Zaman

Mahasiswa Solo Demo, Tuntut Pertanggungjawaban DPRD dan Suara untuk Seni Musik

Sambut Ramadan, Solo Paragon Hotel & Residences Hadirkan Nuansa Kuliner Khas Maroko

Ratusan Siswa SD MPK Banyudono Boyolali Gelar Pawai Sambut Ramadan

502 Siswa SD di Boyolali Dapat Paket Makan Bergizi Gratis dari IWAPI

Sambut Imlek dengan Pertunjukan Barongsai, SD Warga Tanamkan Toleransi dan Kebhinekaan untuk Siswa

Perdana Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di Solo, BPOM Lakukan Uji Kimia dan Mikrobiologi

Dandim 0735/Surakarta Dampingi Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN Kepatihan

Jadi Tuan Rumah, Kota Salatiga Sabet Juara Umum Lomba MAPAK

Update Terkini Kebakaran Gudang Rongsok Solo: Api Sudah Padam, Warga Tinggalkan Pengungsian

Sambangi Pengungsi Banjir di Joyotakan, Gibran Dapat Banyak Keluhan

Harry Styles Donasikan Bayaran Iklan Apple AirPods ke Badan Amal Bantuan Pengungsi

Road to Rakernas, IHGMA Sumbang Pengungsi Semeru Rp22 Juta

Syuting Sinetron di Pengungsian Semeru Dikecam, Rebecca Tamara Minta Maaf

Abdulrazak Gurnah, Pemenang Nobel Sastra 2021 yang Karyanya Eksplorasi Efek Kolonialisme dan Nasib Pengungsi

Libur Panjang Januari 2025, Daop 6 Yogyakarta Hadirkan Jadwal Kereta Tambahan

Daop 6 Yogyakarta Catat Setengah Juta Penumpang KA Selama Libur Nataru

Rumah Jokowi jadi Spot Wisata Baru Selama Libur Nataru

Jasa Marga Rilis Diskon Tarif Tol 10% Perjalanan Jakarta-Semarang saat Libur Nataru

BMKG Imbau Masyarakat Waspadai Peningkatan Curah Hujan Jelang Libur Nataru

Menkomdigi Pastikan Sinyal Telekomunikasi Aman Jelang Libur Nataru

SMP Negeri 6 Solo Terdampak Banjir, Siswa Terpaksa Lakoni PJJ

Imbas PJJ, Siswa Diajak Ngobrol Nggak Nyambung

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Beri Bimbel Gratis kepada Anak Desa

Mahasiswa PTKI se-Indonesia akan Dapat Bantuan Paket Data Internet

Wali Kota Solo: Dampak Covid-19, 9000 Siswa Afirmasi Jenjang SMP Butuhkan Ponsel untuk PJJ

Kemenag Siapkan Bantuan Rp1,178 Triliun untuk PJJ Pendidikan Agama

SMP Negeri 6 Solo Terdampak Banjir, Siswa Terpaksa Lakoni PJJ

Ditemukan Kasus Covid-19, Pemkot Solo Instruksikan PTM Lanjut Terus

Semiotika Teknologi Optimalkan Belajar Online di Masa Pandemi

2021, Pembelajaran di Jateng Masih Utamakan Daring

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Beri Bimbel Gratis kepada Anak Desa

Mahasiswa PTKI se-Indonesia akan Dapat Bantuan Paket Data Internet

Asyiknya Berburu Jajanan di Depan Sekolah, Rasa Enak Harga Murah

Ramadan 1446 H Tetap Ada Pembelajaran di Sekolah, Ini Edarannya

Dapoer Ibu Bersama KAI Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis di Sekolah Boyolali

STMM Yogyakarta Gelar Wisuda Program Sarjana dan Sarjana Terapan Periode I 2024/2025

Tingkatkan Keterampilan Siswa, Kepala Sekolah SMK di Boyolali Ikuti Workshop Kebutuhan Industri

556 Bintara Baru Lulusan Semaba PK TNI AU A-53 Siap Perkuat Angkatan Udara

Sambut Imlek dengan Pertunjukan Barongsai, SD Warga Tanamkan Toleransi dan Kebhinekaan untuk Siswa

Tingkatkan Keterampilan dan Kemampuan Siswa, Guru SMK di Boyolali Ikuti Pelatihan Soft Skill

KPU Sukoharjo Terima Kunjungan Edukatif dari Siswa PAUD Kelompok Bermain Ceria

Makan Bergizi Gratis Perdana di Sukoharjo Sasar 2.900 Siswa

Wali Murid Beda Pilihan Politik, 3 Siswa TK di Rembang Dikeluarkan dari Sekolah

Jaksa Agung Tanamkan Jaksa Berkarakter PRIMA kepada Siswa PPPJ Angkatan LXXXI Gelombang II 2024

Berita Lainnya