SOLO, solotrust.com - Truk pengangkut sepeda motor program mudik gratis dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mulai memasuki Terminal Tirtonadi Solo, Senin (17/04/2023). Sebanyak tiga unit truk mengangkut 80 sepeda motor milik pemudik.
Dijumpai saat pelaksanaan kegiatan, Koordinator Satuan Pelayanan (Korsatpel) Terminal Tipe A Tirtonadi, Bandiyono, mengatakan truk telah diberangkatkan dari Jakarta pada Minggu (16/04/2023) siang.
"Sudah, baru saja masuk ke Tirtonadi. Saat ini sedang dilakukan proses penurunan. Jumlahnya 80 unit sepeda motor, diangkut menggunakan tiga truk dari Jakarta," ungkapnya.
Pria akrab disapa Bandi menjelaskan, saat ini pihak Terminal Tirtonadi masih menunggu kedatangan penumpang program mudik gratis Pemprov DKI Jakarta yang rencananya baru akan diberangkatkan pagi ini.
"Penumpangnya baru diberangkatkan pagi ini. Jadi kami masih menunggu kedatangan penumpang yang dari Pemprov DKI Jakarta. Kemungkinan nanti masuk ke Tirtonadi agak malam, sekitar pukul 21.00 WIB, bergantung kondisi jalan," kata dia.
Bandi menambahkan, selain dari Pemprov DKI Jakarta, nanti malam juga akan datang truk pengangkut sepeda motor program mudik gratis dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
"Program mudik gratis Kemenhub jumlah truk ada dua unit, mengangkut sepeda motor 45 unit," urainya.
Sementara, perwakilan EO penyelenggara mudik gratis, Yeldi mengatakan, penumpang yang sudah datang bisa langsung mengambil sepeda motor milik mereka dengan menunjukkan tiket kupon. Setelah diambil, EO akan mengisi sepeda motor dengan bensin sebanyak satu liter yang bisa langsung digunakan pemudik untuk ke stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).
"Setelah itu pemudik bisa melanjutkan perjalanan ke tujuan masing-masing," katanya.
(and_)