Hard News

Langganan Banjir di Bandarharjo, Wali Kota Semarang Koordinasi dengan Pelindo

Jateng & DIY

3 Januari 2024 10:01 WIB

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau kawasan Bandarharjo, Kecamatan Semarang Utara untuk melihat persoalan banjir yang kerap terjadi di wilayah itu, Selasa (02/01/2024)

SEMARANG, solotrust.com - Mengawali 2024, Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau sejumlah lokasi yang dikeluhkan warga lantaran terjadi genangan dan banjir. 
 
Setelah meninjau Rumah Pompa di Tawang Mas dan Rumah Pompa Madukoro, Banjir Kanal Barat (BKB), Mbak Ita sapaan akrab Hevearita Gunaryanti Rahayu bersama jajaran Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang meninjau kawasan Bandarharjo, Kecamatan Semarang Utara. 
 
Warga sempat mengeluhkan adanya limpasan air laut dan rob ditambah intensitas hujan tinggi mengakibatkan genangan di wilayah Bandarharjo. 
 
Menanggapi hal itu, Mbak Ita mendatangi lokasi dan mencari sumber permasalahan serta solusinya, termasuk berbincang dengan warga serta mendengarkan keluhan mereka. 
 
"Kami langsung melakukan inspeksi mendadak (Sidak) meninjau kawasan Bandarharjo dan mencari sumber permasalahan dan solusinya," terang Mbak Ita di sela kunjungan. 
 
Menindaklanjuti hasil kunjungan, Dinas Pekerjaan Umum (DPU) akan melakukan konsolidasi dengan Pelindo. 
 
"Ini karena ada dua sisi tanah milik Pelindo yang menghadap ke laut dan ke rumah warga. Tanah Pelindo belum ditembok, kalau air dari laut atau rawa itu penuh, airnya lari ke permukiman warga sehingga perlu kami koordinasikan dengan Pelindo," sebut Mbak Ita. 
 
"Saya minta camat dan lurah untuk membuat memo sehingga saya bisa buat surat secara tertulis kepada Pelindo karena memang tanahnya dan rawa milik Pelindo," terang dia. 
 
Mbak Ita menyebut, jika hujan mengguyur, kondisi rawa kedudukannya lebih tinggi dari rumah warga menyebabkan genangan di sekitar Bandarharjo dan kampung Ujung Seng. 
 
"Diperlukan koordinasi dengan Pelindo untuk menutup rawa-rawa itu agar air tidak limpas ke rumah penduduk," sebutnya. 
 
Menurut wali kota, tahun ini rencananya akan dibangun Rumah Pompa untuk mengeluarkan air dari wilayah Bandarharjo berlokasi di Kampung Ujung Seng, Semarang Utara.
 
Sementara Dwi, warga sekitar mengaku senang karena wali kota turun langsung untuk melihat persoalan dihadapi masyarakat. 
 
"Selama ini kami memang mengalami persoalan jika hujan deras atau ada rob. Respons Mbak Ita yang turun langsung meninjau persoalan sangat kami apresiasi," ucapnya. (fjr)

(and_)

Berita Terkait

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Tangani Banjir di Beberapa Wilayah, Pemerintah Terjunkan Tenaga Kebencanaan dan Salurkan Bantuan

Bantu Pengendara Terjebak Banjir, Polisi Terjunkan Truk Sabhara

Pastikan Bantuan Pengungsi, Polres Tinjau Lokasi Banjir Mojolaban

Kali Plumbon Jebol, Pemkot Semarang Lakukan Penanganan Darurat

Bupati Demak Tetapkan Status Tanggap Darurat 14 Hari

PMI Jateng dan Kota Semarang Bagikan Ribuan Nasi Bungkus bagi Korban Rob

Tingkatkan Perlindungan Hukum Perempuan dan Anak, Kemenkum Jateng dan PTA Semarang Teken Nota Kesepahaman

Agustina Wilujeng Ingin Perbanyak Tempat Pengolahan Sampah di Kota Semarang

Agustina Wilujeng Kunjungi Wali Kota Semarang Terdahulu

Ajudan Kapolri Intimidasi Pewarta Foto Media Antara

Wartawan Diancam dan Ditempeleng Ajudan Kapolri di Semarang, PWI Solo: Copot dari Jabatan

Disperindag Jateng Tinjau Harga Bahan Pokok di Beberapa Pasar Kota dan Kabupaten Semarang

Solusi Rob Tanjung Mas, Pemkot Semarang bakal Bangun Tanggul Laut

Pemkot Semarang Cegah Stunting dengan Program Kolaboratif

Rakernas BEM SI ke-17, Wali Kota Semarang Komitmen Dukung Kegiatan Mahasiswa

Mbak Ita Jadi Orangtua Asuh Anak Pasutri Tunanetra yang Tertolak PPDB SMA Semarang

Mbak Ita Hadiri Tasyakuran Pindahan Kantor PKB Kota Semarang, Jadi Ajang Silaturahmi

Pemkot Semarang Gelar Townhall Muda Fest

Jelang Pilwalkot Semarang, Mbak Ita Sambangi Kantor DPD Golkar

Mbak Ita Pamit kepada ASN dan Warga Semarang, Tegaskan Tetap Berkarya

Pemkot Semarang Cegah Stunting dengan Program Kolaboratif

Jelang Pilwalkot Semarang, Mbak Ita Sambangi Kantor DPD Golkar

Hendi Apresiasi Kinerja Mbak Ita Kelola Barang dan Jasa Pemkot Semarang

Panen 400 Kg Bawang Merah, Mbak Ita Pastikan Semarang Daulat Pangan

Wali Kota Semarang Ingin Kembangkan Balai Benih Pertanian Jadi Destinasi Agrowisata Lengkap dengan Museum

Berita Lainnya