SEMARANG, solotrust.com - Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meminta Gerakan Makan Ikan gencar dilakukan. Hal ini untuk mewujudkan tumbuh kembang anak menjadi lebih baik.
Ikan, kata Mbak Ita, sapaan akrab Hevearita Gunaryanti Rahayu, merupakan salah satu bahan makanan memiliki protein tinggi. Kandungan itu membuat ikan memiliki banyak manfaat seperti meningkatkan kecerdasan otak dan menyehatkan jantung.
Oleh karena itu, Mbak Ita mendorong kepada anggota Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) atau kelompok wanita lainnya untuk bisa membiasakan mengolah makanan berbahan dasar ikan untuk anak-anak mereka. Menurutnya, selain harga terjangkau dan mudah didapat, ikan juga bisa dijadikan makanan olahan bervariasi.
“Menu-menu sangat luar biasa banyak dengan olahan ikan. Satu ikan nila saja variasinya bisa bermacam-macam. Ibu-ibu jangan khawatir, jangan takut untuk memasak karena sebenarnya memasak kan cepat," kata wali kota dalam kegiatan Lomba Masak Ikan dan Kampanye Gemar Makan Ikan untuk Anak-anak di Balai Kota Semarang, Sabtu (27/04/2024).
"Ikan bisa dibuat kayak schotel, steak, dan dibuat pepes serta jenis makanan lainnya. Sebenarnya inovasinya yang ditunggu anak agar mereka doyan makan ikan,” tambahnya.
Ke depan, Mbak Ita juga akan terus mendorong agar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berkolaborasi dengan stakeholder dan kelompok masyarakat agar Gerakan Makan Ikan bisa dilakukan secara masif.
Ia mengaku, selain membantu tumbuh kembang anak, kegiatan ini juga mampu menumbuhkan perekonomian masyarakat.
“Ini sebenarnya bagian dari pemberdayaan masyarakat dan ekonomi. Tadi dihadiri juga oleh perwakilan Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jateng, sehingga diharapkan menjadi dorongan dan kolaborasi antarorganisasi perangkat daerah (OPD), masyarakat kemudian kolaborasi antarkegiatan," ungkap wali kota.
"Kita harapkan bisa menjadi percontohan untuk meningkatkan kekompakan teman OPD dan pemberdayaan masyarakat, baik di bidang kelembagaan, kemasyarakatan, dan perekonomian,” imbuhnya.
Kegiatan ini juga merupakan rangkaian peringatan hari jadi ke-477 Kota Semarang. Selain Lomba Gerakan Makan Ikan, ada pula Festival Budaya Ormas serta Pameran dan Bazar UMKM. (fjr)
(and_)