SOLO, solotrust.com - Relawan Projo Kota Solo dan Konunitas Solo Bersatu (KSB) melakukan deklarasi dukungan kepada KGPAA Mangkunegara X atau Gusti Bhre sebagai wali kota di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Deklarasi dihadiri sekira seratusan orang, terdiri atas relawan Projo Solo dan KSB serta masyarakat umum.
Kendati sampai saat ini Gusti Bhre belum menyatakan diri maju di pilkada Solo, mereka berharap penguasa Pura Mangkunegaran bersedia mendaftarkan diri sebagai wali kota.
Ketua DPC Projo Kota Solo dan Ketua Komunitas Solo Bersatu, Tego Widarti, menyatakan KGPAA Mangkunegara X adalah tokoh muda yang layak melanjutkan kepemimpinan wali kota Solo sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka.
"Karena itu harapan kami, siapa lagi tokoh muda yang kita pandang mampu untuk meneruskan pembangunan pembangunan yang sudah dijalankan Mas Gibran," katanya, saat diwawancarai awak media di Joyotakan, Rabu (24/07/2024) malam.
Sikap Projo Solo ini sudah mendapat persetujuan dari Projo pusat. Selanjutnya, deklarasi dukungan akan disampaikan kepada Gusti Bhre.
"Kami punya desk pilkada yang harus kami pakai. Kami memberikan beberapa calon yang diusulkan ke pusat. Adapun pusat juga diajak diskusi bahwa untuk Projo Solo, kami dukung Gusti Bhre," jelas Tego Widarti.
Dirinya mengaku deklarasi ini merupakan langkah awal dukungan kepada Gusti Bhre. Projo Solo dan KSB telah merencanakan beberapa agenda ke depan
"Kami kan juga harus ada ritme karena pendaftaran baru mulai Agustus Mungkin deklarasi ini untuk awal-awal, kami memulai memanasi mesin kami," ungkap Tego Widarti.
Adapun untuk kegiatan selanjutnya, pihaknya akan menunggu komunikasi yang akan dilakukan dengan tim Gusti Bhre.
Disinggung alasan mendukung Gusti Bhre, Tego Widarti mengatakan Kota Solo identik dengan budaya. Gusti Bhre adalah tokoh muda dipandang mampu dan mumpuni untuk mengembangkan budaya.
"Kami yakin Gusti Bhre mampu karena beliau salah satu tokoh muda untuk komunikasi tingkat nasional maupun internasional mampu membawa Surakarta ke ranah nasional maupun internasional," sebutnya. (add)
(and_)