PALU, solotrust.com – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo berkunjung ke lokasi bencana di Palu, Sulawesi Tengah, Senin (15/10/2018). Ia tiba di Palu untuk memantau tim relawan asal Jateng yang sedang diperbantukan di daerah bencana itu. Kepada para relawan, ia menekankan agar pembuatan hunian sementara (huntara) cepat dilaksanakan.
Pembangunan huntara dari tim relawan Jateng merupakan bantuan dari beberapa pihak. Ada anggaran dari APBD Provinsi Jateng, Korpri, Bank Jateng, Baznas, PMI, Undip dan masih banyak lagi yang lainnya.
“Pembangunan huntara ini salah satu program yang kami prioritaskan kepada tim relawan asal Jateng. Saya berharap pembangunan huntara ini dapat cepat dilaksanakan,” kata Ganjar saat mengunjungi pembangunan huntara di Petobo Baru, Palu Selatan Kota Palu, mengutip keterangan tertulis Pemprov Jateng.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jateng Sarwa Pramana menambahkan, tim relawan asal Jateng akan membangun 100 huntara di Petobo, Palu. Bangunan sementara berukuran 4×3 meter tersebut sudah dibangun sejak tim relawan Jateng sampai di Palu, empat hari lalu.
Seluruh bahan bangunan lanjut Sarwa didatangkan langsung dari Jateng. Nantinya, huntara akan dibangun menggunakan bahan galvalum dengan dinding triplek.
“Targetnya minggu ini sudah selesai dan dapat segera dimanfaatkan oleh warga yang terkena bencana alam ini,” kata dia.
Bencana gempa yang melanda Palu dan sekitarnya mengakibatkan bangunan ambruk. Bahkan likuifaksi yang terjadi menyebabkan banyak rumah hancur “tertelan” tanah.
(way)