SEMARANG, solotrust.com – Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin optimis penanganan kemiskinan ekstrem di lima kabupaten di Jawa Tengah (Jateng) dapat segera tercapai pada akhir 2021.
Lima kabupaten yang menjadi prioritas percepatan penanganan kemiskinan ekstrem di Jateng yaitu Kabupaten Banyumas, Kabupaten Banjarnegara, Kabupaten Kebumen, Kabupaten Pemalang dan Kabupaten Brebes.
Hal itu disampaikan Ma’ruf Amin usai mendatangi sentra vaksinasi gradhika dan menggelar rapat tertutup di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kamis (7/10).
Pada kegiatan tersebut, Ma’ruf juga berdialog dengan perwakilan UMKM dari lima kabupaten prioritas.
Beberapa produk yang sempat ditengok Ma’ruf Amin adalah gula semut dari Kabupaten Banyumas dan Sarung Goyor dari Kabupaten Pemalang.
“Saya melihat beberapa produk UMKM karena UMKM ini merupakan salah satu daripada upaya kita untuk menghilangkan kemiskinan,” ujarnya.
Melihat potensi UMKM yang cukup bagus, Ma’ruf optimis Jateng dapat menangani kemiskinan ekstrem terutama di lima kabupaten prioritas pada akhir 2021.
“Saya lihat beberapa kabupaten yang hari ini kita jadikan sasaran kemiskinan, banyak produknya yang sudah bagus, bahkan sudah diekspor, dan potensi ini ingin kita terus kembangkan, sehingga proses kemiskinan secara menyeluruh segera dapat diatasi,” tutur Ma’ruf.
Ia menjelaskan, sebanyak 212 kabupaten di seluruh Indonesia menjadi target dalam penanggulangan kemiskinan ekstrem hingga 2024. Percepatan penanggulangan dimulai tahun 2021 dengan sasaran 35 kabupaten di tujuh provinsi.
Sementara itu, Pemerintah Provinsi Jateng siap mengatasi kemiskinan ekstrem di lima kabupaten prioritas dengan strategi graduasi mandiri ekonomi.
Gubernur Jateng Ganjor Pranowo mengatakan bahwa pihaknya siap mendata Keluarga Penerima Manfaat (KPM) agar sesuai dengan pemerintah pusat sehingga bantuan yang diberikan tepat sasaran. (paramitha)
(zend)