Hard News

Jateng Terus Gencarkan Percepatan Vaksinasi Jelang Akhir Tahun

Jateng & DIY

14 Desember 2021 11:33 WIB

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo dalam rapat penanganan Covid, Senin (13/12). (Foto: jatengprov.go.id)

SEMARANG, solotrust.com – Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo terus mendorong kabupaten atau kota untuk terus menggencarkan percepatan vaksinasi dan menyusun strategi untuk menghadapi akhir 2021.

“Beberapa kabupaten atau kota khususnya kabupaten yang belum, ya masih ada yang 60 persen (jumlah vaksin). Kita genjot karena kita ada catatan, masyarakat umum, ada lansia, ada PR baru anak-anak sekolah. Maka tadi kita minta, per hari ini mereka menyusun strategi percepatan,” ungkap Ganjar dalam rapat penanganan Covid, Senin (13/12) .



Ganjar mengaku bahwa vaksinasi di kabupaten atau kota masih belum mencapai 100 persen bahkan ada yang masih belum mendapatkan pemantauan dari pemerintah provinsi (pemprov) yaitu Kabupaten Brebes, Tegal, dan Pemalang.

Menurutnya dengan adanya percepatan dan menggencarkan lima unit bus vaksin ke seluruh daerah Jateng nantinya dapat membantu menggenjot angka vaksinasi.

“Makanya kita genjot untuk kita bantu. Bus kita itu untuk vaksin ada lima unit. Kemarin tim Dinkes Provinsi itu membantu di kabupaten atau kota yang tiga utama itu. Dari Brebes, Pemalang, dan Tegal,” ujar Ganjar.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jateng, Yulianto Prabowo menyampaikan bahwa memerlukan adanya perhatian dalam penambahan jumlah fasilitas kesehatan (faskes) untuk membantu melaksanakan vaksinasi.

Dari hal tersebut, Yulianto menyampaikan bahwa dengan melatih tenaga faskes swasta dalam penyuntikan vaksin dan pemenuhan sarana prasarana nantinya diharapkan dapat membantu percepatan proses vaksinasi pada masyarakat

“Supaya beban per faskes secara harian itu tidak terlalu berat. Nah, menambah jumlah faskes yang mampu vaksin itu, seperti yang disampaikan Pak Gubernur, mungkin minta bantuan TNI, Polri, dan sebagainya,” paparnya. (raan)

(zend)

Berita Terkait

Varian Omicron, Ganjar: Belum Ditemukan di Jateng

Ganjar Tunggu Aturan Resmi Kemendagri Soal PPKM Nataru

Cek Rumah Pompa, Ganjar Minta Petugas Pantau Kebersihan Sekitar Pintu Air

Total Investasi di Jawa Tengah Capai Rp38,19 Triliun pada Triwulan III 2021

Berstatus PPKM Level 1, Kota Magelang Lakukan Tracing Covid-19

Ganjar Bentuk Satgas TKDN untuk Tingkatkan Kualitas Produk Lokal

Catat! Vaksinasi Anak 6-11 Tahun Mulai 24 Desember

BIN Harapkan Percepatan Vaksinasi Bagi Provinsi Papua Barat

Satgas Covid-19 Imbau Masyarakat Tetap Patuhi Prokes Jelang Nataru

Dokter Reisa: Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Pandemi

Presiden Jokowi Ingatkan Dua Kunci Pengendalian Covid-19

RSUP Kariadi Semarang Terbakar, Ganjar Pastikan Pasien Tetap Tertangani

Varian Omicron, Ganjar: Belum Ditemukan di Jateng

Ibunda Guru Honorer Ini Tak Kuasa Menahan Tangis Saat Rumahnya Akan Direhab Ganjar

Pancaroba, Waspadai Demam Berdarah dan Leptospirosis

Cek Rumah Pompa, Ganjar Minta Petugas Pantau Kebersihan Sekitar Pintu Air

Total Investasi di Jawa Tengah Capai Rp38,19 Triliun pada Triwulan III 2021

Ganjar Pranowo Resmikan "Djuminten Dolan", Lapak Pasien ODGJ di RSJD Solo

Insiden Wadas, Ganjar: Saya Minta Maaf dan Akan Bertanggung Jawab

Sah! Ground Breaking Pembangunan Jalur Ganda Kereta Api dan Underpass Simpang Joglo Solo

RSUP Kariadi Semarang Terbakar, Ganjar Pastikan Pasien Tetap Tertangani

Varian Omicron, Ganjar: Belum Ditemukan di Jateng

Transformasi Society 5.0, ASN Jawa Tengah Diminta Perbanyak Inovasi

Berita Lainnya