SOLO, solotrust.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mencatat angka penambahan harian Covid-19 satu digit selama beberapa pekan terakhir. Namun begitu, Pemkot Solo mengajak warga untuk tetap tidak abai menerapkan protokol kesehatan (Prokes).
Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo, Siti Wahyuningsih mengatakan, angka penambahan harian Covid-19 di Kota Solo kurang dari sepuluh per harinya. Bahkan, beberapa hari tercatat penambahan hanya satu kasus dalam sehari.
"Kemarin juga nol kasus. Sebelumnya hanya satu kasus, bahkan dua minggu lalu selama dua hari berturut-turut kasusnya nol. Memang akhir-akhir ini hanya satu digit,” urainya, Selasa (09/11/2021).
Siti Wahyuningsih berharap warga tak lengah dengan kondisi itu. Diakuinya, penambahan kasus Covid-19 saat ini tidak signifikan.
"Sebelumnya memang sempat naik saat pembelajaran tatap muka (PTM) mulai. Bahkan 107 siswa dan guru positif, tapi semuanya tanpa gejala, namun sekarang sudah berkurang banyak," imbuhnya.
Menurut Siti Wahyuningsih, penerapan prokes menjadi harga mati untuk mencegah penularan Covid-19. Selain itu, vaksinasi menjadi pendukung penanganan Covid-19.
"Selain prokes, mungkin juga karena kekebalan komunal masyarakat mulai terbentuk karena capaian vaksinasi kita tinggi," tukasnya. (awa)
(and_)