Hard News

Kunjungi Anak Cerebral Palsy di Solo, Mensos Beri Bantuan Rp16 Juta

Jateng & DIY

26 Juli 2022 19:31 WIB

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengunjungi anak berkebutuhan khusus di Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Senin (25/07/2022)

SOLO, solotrust.com - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengunjungi anak berkebutuhan khusus di Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Senin (25/07/2022). Dalam kesempatan itu, Risma memberikan bantuan senilai Rp16 juta. 

"Kebetulan ini dalam rangka Hari Anak, Kemensos (Kementerian Sosial) menangani anak-anak yang butuh bantuan. Kami ke sini untuk membantu anak-anak yang memang membutuhkan. Saya minta tolong ke anak-anak yang lebih untuk bisa peduli kepada anak-anak yang kurang dan sakit," papar mensos. 



Didampingi Wali Kota Solo Gibran Rakabuming beserta istri, Selvi Ananda dan putra pertama mereka, Jan Ethes Srinarendra, Risma sempat melakukan dialog dengan orangtua Gabriel (9), anak penderita cerebral palsy dengan tipe quadriplegi spastik atetoid. Gabriel mengalami cerebral palsy disertai gangguan kognitif, gangguan komunikasi verbal dan epilepsi.

Diketahui, Gabriel mengalami gangguan kontrol gerak motorik pada lengan dan tungkainya serta disertai gangguan pemahaman, berpikir dan mengeksplorasi peristiwa di sekitarnya, serta memiliki gangguan berkomunikasi dua arah.

Dalam kunjungannya, Mensos memberikan sejumlah bantuan bernilai Rp16 juta dalam bentuk barang, seperti kursi roda adaptif, mainan, baju, buah-buahan, makanan bernutrisi, dan mesin disel untuk pabrik tahu milik keluarga Gabriel.

"Saya sengaja mengajak Ethes untuk memberi contoh kepada anak-anak lain untuk membantu anak berkebutuhan khusus lainnya. Ini alhamdulilah makasih Bu Selvi dan Pak Wali yang sudah mengizinkan saat saya minta Mas Ethes untuk mendatangi temannya yang membutuhkan dan diperkenankan. Ada anak disabilitas yang dibully teman-temannya kemudian bunuh diri. Ini upaya kami agar anak-anak lebih peduli," tegas Risma. 

Di lain sisi, Selvi Ananda menambahkan, kunjungannya bersama Jan Ethes sekaligus untuk memberikan contoh empati kepada anak. 

"Ini melatih anak punya rasa empati, punya rasa bersyukur dengan keadaan dia, tidak semua anak seberuntung dia, belajar sharing (berbagi-red)," tukasnya. (awa)

(and_)

Berita Terkait

Suci Kirana Dewi, Atlet Pendatang Baru Cetak Sejarah di Boccia ASEAN Para Games XI

APG XI Solo 2022: Sepak Bola Cerebral Palsy Indonesia Raih Poin Penuh, Tumbangkan Lawan Berat Thailand

Soal Pengobatan Cerebral Palsy, Polri Tegaskan Ganja Tetap Dilarang dan Ilegal

Viral di CFD, Bu Santi Minta Pemerintah Legalkan Ganja Medis demi Anaknya

Persis Curi 3 Poin Penting dari Borneo FC, Lepas dari Zona Degradasi

ISI Solo Kukuhkan 2 Guru Besar, Berharap Seni Dapat Selalu Relevan Sesuai Zaman

Mahasiswa Solo Demo, Tuntut Pertanggungjawaban DPRD dan Suara untuk Seni Musik

Sambut Ramadan, Solo Paragon Hotel & Residences Hadirkan Nuansa Kuliner Khas Maroko

Swiss-Belhotel Solo Tawarkan Pengalaman Buka Puasa dengan Pemandangan Masjid Sheikh Zayed

Mayapada Group Teken MoU Hotel Management Agreement dan Technical Service Agreement dengan KHI Hotel Manajemen

Video Risma Ancam Pindahkan ASN ke Papua Trending, Fadli Zon: Cabut Pernyataan Sensitif Ini!

Tinjau Longsong di Semarang, Risma: Kalau Ditempati Lagi Bisa Bahaya

Rudy Tampik Terima Tawaran Jadi Mensos

Deddy Corbuzier Kecewa Berat dengan Pejabat Koruptor

Peserta Diklat 3 in 1 Langsung Kerja di 11 Perusahaan Industri

Menperin dan Mensos Buka Diklat 3 in 1 Disabilitas di Solo

Disejajarkan dengan Risma hingga Azwar Anas untuk DKI 1, Gibran: Aku Paling Cupu

Tingkatkan Kemampuan Analisis Situasi Bencana, Kemensos Beri Pelatihan Tagana

Mensos: Data PBI Jaminan Kesehatan Sudah Terintegrasi DTKS

Soal Risma Ancam Pindahkan ASN ke Papua, Begini Penjelasan Kemensos

Video Risma Ancam Pindahkan ASN ke Papua Trending, Fadli Zon: Cabut Pernyataan Sensitif Ini!

Jadi Mensos, Risma Janji Berdayakan Fakir Miskin dan Anak Terlantar

Bawaslu Siap Berikan Keterangan dalam Perkara PHP Wali Kota Semarang 2024

Bawaslu Kota Semarang Kunjungi JDIH

Masa Kampanye, Bawaslu Kota Semarang Teruskan 2 Pelanggaran Netralitas ASN ke BKN

Bawaslu Kota Semarang Raih 2 Penghargaan pada Bawaslu Jateng Award 2024

Bawaslu Ajak ASN Kota Semarang Netral pada Pilkada 2024

Pasang Kabel WiFi, Ashadi Meninggal Tersengat Listrik

Berbagi Hadiah Natal, Gibran Dapat Doa dari Jemaat Gereja

Dipecat Bersama Gibran dan Bobby Nasution, Begini Tanggapan Jokowi

Wapres Gibran Tinjau Proyek Revitalisasi Alun-alun Keraton Surakarta

Bahas Agenda Digitalisasi, Meutya Hafid Temui Gibran

Viral Akun Kaskus Fufufafa, Ini Kata Gibran

Klarifikasi Gibran Soal Penggunaan Jet Pribadi Kaesang dan Bobby Nasution

Berita Lainnya