Hard News

Jalur Alternatif Ampel-Cepogo Tertutup Longsor, Alat Berat Diturunkan

Jateng & DIY

21 Februari 2023 21:01 WIB

Alat berat diturunkan untuk membuka akses jalur alternatif penghubung antar-Kecamatan Ampel dan Cepogo akibat tertutup longsor, Selasa (21/02/2023). (Foto: Dok. solotrust.com/jaka)

BOYOLALI, solotrust.com - Tebing setinggi tujuh meter di Dukuh Tanduk, Desa Bakalan, Kecamatan Ampel, Boyolali longsor hingga menutup jalan alternatif penghubung antar-Kecamatan Ampel dan Cepogo akibat diguyur hujan deras.

Pantauan di lokasi, warga dibantu anggota TNI dan Polri melakukan gotong royong membersihkan tanah. Selain itu, nampak satu alat berat diturunkan untuk membuka akses jalur alternatif antarkecamatan.



Menurut keterangan warga setempat, Gilang, sebelum terjadi tanah longsor, pada Senin sore terjadi hujan lebat. Tanah longsor juga disebabkan saluran air meluap hingga mengakibatkan tebing longsor.

“Kemarin hujannya sangat lebat sekali. Di atas tebing itu ada saluran air kemudian air tersebut meluap hingga tebing longsor,” kata Gilang kepada solotrust.com, Selasa (21/02/2023).

“Tanah yang longsor menutup jalur. Hari Senin kemarin belum bisa dikerjakan karena faktor cuaca. Pada Selasa pagi hingga siang ini, warga bersama TNI dan Polri melakukan pembersihan,” tambahnya.       

Sementara itu, Wakapolsek Ampel, Ipda Agus Budiyono mengatakan, jalur alternatif tertutup tanah longsor akibat diguyur hujan lebat merupakan penghubung dua kecamatan, yakni Ampel dan Cepogo.

“Ketebalan tanah kemarin hingga dua meter. Kalau dikerjakan warga agak lumayan lama. Jadi ini menggunakan alat berat dan warga lainnya membersihkan ranting pohon yang berada di tebing tebing,” terangnya.

Warga bersama aparat bergotong royong melakukan pembersihan mulai pagi hingga siang untuk membuka akses jalan. Hal ini bertujuan agar jalur tersebut kembali dapat digunakan.

“Kemarin tidak dapat digunakan sama sekali, warga harus mencari jalur lain. Longsor juga disebabkan faktor tanah yang mudah longsor,” pungkas Ipda Agus Budiyono. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Jalan Solo-Purwodadi Ditutup Mulai Malam Ini, Cek Jalur Alternatifnya!

Dilanda Hujan Deras, Jembatan Sesek Bengawan Solo Tak Hanyut

Pemkot Solo dan PT Bukaka Tinjau Jembatan Sesek di Beton Bengawan Solo, bakal Diperbaiki

Jembatan Sesek jadi Jalur Alternatif Favorit, Dishub dan Satlantas Tak Rekomendasikan

Jembatan Mojo Ditutup, Jembatan Sesek Bengawan Solo Diserbu Ribuan Pemotor

Jembatan Mojo Segera Ditutup, Warga Tinjau Jembatan Sesek

Veddriq Leonardo Taklukkan Olimpiade, Sumbang Emas Pertama untuk Indonesia

Perjuangan Rajiah Sallsabillah dan Desak Made Terhenti di Dinding Panjat Tebing Olimpiade Paris 2024

Drama Panjat Tebing Olimpiade 2024: Veddriq Leonardo Bersinar, Rahmad Adi Berjuang

4 Ragam Tradisi Ngabuburit Unik di Indonesia

Warga Surabaya Juarai Panjat Tebing Jawa Bali di Boyolali

Ratusan Peserta Panjat Tebing Jawa Bali Unjuk Gigi di Boyolali, Rebutkan Rp33 Juta

Hadapi Musim Hujan, PVMBG Minta Masyarakat Waspadai Tanah Longsor

Jalur SSB Selo Boyolali Tertutup Longsor, 2 Mobil Bak Terbuka Terjun ke Tebing

Antisipasi Tanah Longsor, Pemkot Semarang Siapkan Skema Penanganan Bencana

Tergerus Banjir, Satu Rumah di Andong Boyolali Roboh, 4 Lainnya Retak-retak

5 Rumah di Boyolali Rusak Berat, Tergerus Banjir Sungai Kaderno Andong

Bahu Jalan di Jalur SSB dan Tebing Gunung Sentir Boyolali Longsor, Petugas Pasang Rambu Jalan

Keterbatasan Fisik Tak Surutkan Parjono Distribusikan Gas Melon di Ampel Boyolali

Sidomulyo Culture Festival Bangkitkan Ekonomi Warga

Menikmati Gongso Kemebul di Boyolali, Lezatnya Bikin Nagih

Pemdes Tanduk Ditetapkan sebagai Desa Cantik dari BPS Boyolali

Bripka Marwanto Bhabinkamtibmas Boyolali Masuk Kandidat Nominator Hoegeng Awards

Menengok Proses Pemerahan hingga Penjualan Susu Sapi di Musuk Boyolali

Grebeg Sadranan Cepogo Boyolali, Tradisi Turun-temurun Setiap Ruwah

Liga 4 Jateng: Tuai Hasil Positif Lagi, Persebi Taklukkan Persiharjo 1-0

Jaga Pilkada Damai, Pemerintah Kecamatan Cepogo Gelar Deklarasi dan Pertandingan Bola

Puluhan Petani Tembakau di Cepogo Boyolali Geruduk Balai Desa Gedangan

Peringati Tahun Baru Islam, Warga Cepogo Boyolali Gelar Festival Anak Sholeh

Hari Lahir Pancasila, Satukan Masyarakat dengan segala Perbedaan Menuju Indonesia Emas

Terkendala Alat Berat, Inilah Cara Unik Polisi Membersihkan Longsoran Tebing di Boyolali

Keterbatasan Fisik Tak Surutkan Parjono Distribusikan Gas Melon di Ampel Boyolali

Dandim Boyolali dan Komandan Yonif Raider 408/Suhbrastha Jenguk Relawan Ganjar-Mahfud, Korban Kesalahpahaman

Ditlantas Polda Jateng Pantau Pelanggar di Boyolali melalui ETLE Drone

Kapolda Jateng: Mapolsek Tergusur Tol, Polisi harus Tetap Layani Masyarakat

Truk Kontainer Muatan Keramik Terguling di Jalan Solo Semarang, Ampel Boyolali

UMKM Pilar Penting Perekonomian Desa yang Perlu Didukung

Berita Lainnya