Hard News

3 Fraksi DPRD Boyolali Setujui 6 Raperda Disahkan jadi Perda

Jateng & DIY

10 Oktober 2023 09:09 WIB

DPRD Kabupaten Boyolali menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian pendapat akhir fraksi dan pendapat akhir bupati terhadap enam raperda. Rapat ini sekaligus penandatanganan berita acara persetujuan bersama atas enam raperda, Senin (09/10/2023)

BOYOLALI, solotrust.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Boyolali menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian pendapat akhir fraksi dan pendapat akhir bupati terhadap enam rancangan peraturan daerah (Raperda) Boyolali, Senin (09/10/2023). Rapat paripurna ini sekaligus penandatanganan berita acara persetujuan bersama atas enam raperda. 
 
Pada rapat kali ini, bupati dan ketiga fraksi di DPRD, yakni fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), fraksi Karya Bangsa, dan fraksi Indonesia Adil Sejahtera menyetujui enam raperda yang nantinya disahkan menjadi peraturan daerah (Perda).
 
Keenam raperda ini adalah menara telekomunikasi; perusahaan perseroan daerah Bank Perekonomian Rakyat Bank Boyolali (BPR-BB) penyelenggaraan administrasi kependudukan, pemberdayaan organisasi kemasyarakatan.
 
Perubahan ketiga di atas Peraturan Daerah Nomor 16/2016 tentang pembentukan dan susunan perangkat daerah serta pemberdayaan koperasi dan usaha mikro.
 
Sementara itu, salah satu hal disampaikan Bupati Boyolali, M Said Hidayat, yakni raperda tentang penyelenggaraan administrasi kependudukan sejalan dengan tuntutan pelayanan administrasi kependudukan profesional, memenuhi standar teknologi informasi, dinamis, tertib dan tidak diskriminatif, serta guna pencapaian standar pelayanan minimal menuju pelayanan prima. 
 
"Raperda ini diharapkan dapat memberikan perlindungan dan pengakuan terhadap penentuan status pribadi dan status hukum atas setiap peristiwa kependudukan dan peristiwa penting yang dialami oleh penduduk di Kabupaten Boyolali," jelas bupati.
 
Dalam rapat ini, fraksi PDIP menyampaikan dukungannya terhadap pihak Bank Boyolali dalam mengoptimalkan peran perbankan dengan memberikan kemudahan serta perluasan akses bagi pelaku usaha dan masyarakat menengah ke bawah sesuai materi muatan berdasar pada Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2023 tentang pengembangan dan penguatan sektor keuangan.
 
Mendukung hal tersebut, menurut Fraksi PDIP, Bowo Hartono, perlu dilakukan revitalisasi dan perbaikan tata kelola perbankan dengan mengganti Bank Perkreditan Rakyat menjadi Bank Perekonomian Rakyat.
 
Rapat paripurna diakhiri penandatanganan berita acara persetujuan bersama atas enam raperda oleh bupati, ketua dan para wakil ketua DPRD Kabupaten Boyolali. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Yusuf Aryanto Dilantik Jadi Anggota DPRD Pengganti Antarwaktu, Bupati Boyolali Beri Ucapan Selamat

5 Dalang Wayang Kulit Ramaikan HUT DPRD Boyolali

Ribuan Warga Boyolali Ikuti Jalan Sehat HUT DPRD

Aneka Hiburan hingga Jalan Sehat Berhadiah Motor Semarakkan Hari Jadi DPRD Boyolali

Rapat Paripurna DPRD Boyolali, Bupati Sambut Baik 3 Raperda Usulan Dewan

Susetya Kusuma Dwi Hartanta Terpilih Jadi Ketua DPRD Boyolali, Diambil Sumpah dan Janji oleh PN

Rapat Paripurna DPRD Boyolali, Bupati Sambut Baik 3 Raperda Usulan Dewan

Rapat Paripurna DPRD Boyolali, 3 Fraksi Sampaikan Pandangan Umum Raperda Terkait Perubahan APBD 2024

3 Fraksi Sampaikan Pandangan Umum Raperda Pertanggungjawaban APBD 2023 dalam Paripurna DPRD Boyolali

Rapat Paripurna DPRD Boyolali, 2 Raperda Disetujui jadi Perda

Lewat Payung Hukum Perda, Inventarisasi Aset Pemkot Bisa Lebih Maksimal

DPRD Kabupaten Pati Adakan Public Hearing Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

Hari Jadi DPRD, Ketua Dewan Ajak Bangun Boyolali Lebih Sejahtera

Dewan Tetapkan Raperda APBD 2024 jadi Perda, Gibran Harap Bermanfaat bagi Masyarakat

Rapat Paripurna, DPRD Boyolali Bahas Raperda PKL hingga Pengelolaan Lingkungan Hidup

Paripurna DPRD Kabupaten Pati, Lantik Joko Mustiko sebagai Pengganti Antarwaktu

Bupati Boyolali: Raperda Disusun untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Jaga Imunitas, Pejabat Sidoarjo Joget Pinguin Jelang Rapat Paripurna

Terdakwa Arisan dan Investasi Bodong Jalani Sidang Perdana di PN Karanganyar

Kementerian Hukum Gelar Sosialisasi Standar Layanan Fasilitasi Perancangan Perda dan Perkada

Serunya Monumen Pers Goes to School 2025 di SMA Warga Surakarta

Makan Bergizi Gratis Perdana di Sukoharjo Sasar 2.900 Siswa

IDI dan Perdatin Borong Susu Boyolali, Dibagikan Gratis ke Santri hingga Lansia

Debat Perdana Pilkada Solo Digelar, 7 Tokoh jadi Panelis

Yusuf Aryanto Dilantik Jadi Anggota DPRD Pengganti Antarwaktu, Bupati Boyolali Beri Ucapan Selamat

Hari Jadi DPRD, Ketua Dewan Ajak Bangun Boyolali Lebih Sejahtera

Pengurus Taekwondo Boyolali Dilantik, Luncurkan Buku Living Warrior

Boyolali Kembali Raih STBM Award 2024 dari Kemenkes

Boyolali Kekurangan 1.700 Guru Tingkat SD dan SMP

3 Kecamatan Bagian Utara Boyolali Dipasang 200 Unit PJU Tenaga Surya

Berita Lainnya