Hard News

174 Rumah untuk ASN di Karanganyar Siap Bangun, DP 0%

Jateng & DIY

17 November 2023 13:59 WIB

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat peletakan batu pertama pembangunan rumah DP nol persen bagi aparatur sipil negara (ASN) di Plesungan, Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar, Jumat (17/11/2023)

SOLO, solotrust.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah down payment (DP) alias uang muka nol persen bagi aparatur sipil negara (ASN) di Plesungan, Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar, Jumat (17/11/2023).

Pembangunan rumah bekerja sama dengan PT Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Taspen/Persero) merupakan pioner di Indonesia. Gibran Rakabuming didampingi Dirut PT Taspen, ANS Kosasih serta Asisten II Setda Karanganyar, Titis Sri Jawoto.



Gibran Rakabuming berharap program ini dapat memudahkan para ASN muda berdomisili jauh dari tempat kerja untuk mendapatkan hunian pertama dekat tempat dinasnya.

"Kan masih banyak ASN kita belum punya rumah, misalnya yang dari Klaten, Jogja (Yogyakarta), dan lainnya," ungkapnya.

Calon wakil presiden Koalisi Indonesia Maju mengucapkan terima kasih kepada  PT Taspen telah membangunkan rumah bagi ASN. Pembangunan rumah ini diharapkan  memberikan dampak positif bagi ASN belum memiliki rumah.

Pembangunan perumahan bagi ASN dilakukan di luar wilayah karena keterbatasan lahan di Kota Solo. Selain Desa Plesungan, Gibran Rakabuming mrnyebut pembangunan perumahan serupa akan dilakukan di daerah-daerah lain.

Sementara itu, Kosasih menambahkan pembangunan rumah bagi ASN merupakan inisiatif pertama di Indonesia dari PT Taspen atau Dana Tabungan Asuransi Pegawai Negeri dengan pemerintah Kota (Pemkot) Solo. Pembangunan rumah ini menjadi bakti PT Taspen kepada ASN yang belum memiliki rumah.

Berdasarkan data, Kosasih mengatakan dari 8000 ASN Pemkot Solo sekira 30 persen belum memiliki rumah. Hadirnya perumahan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para ASN di Kota Solo.

"Ini rumah ASN pertama di Indonesia yang bisa dicicil tanpa uang muka, bebas biaya notaris dan sertifikat tidak dijaminkan bank serta cicilan bisa 40 tahun," terang dia.

Menurut Kosasih, dibangunkannya perumahan ASN ini bisa memberikan ketenangan bagi abdi negara dengan memiliki rumah layak huni. Mereka bahkan bisa mencicil angsuran rumah hingga usia 65 tahun.

"Tahap pertama ini kami bangun 174 unit dengan tipe bervariasi dari 32 dengan luasan lahan 60 meter persegi. Target kami pembangunan rumah bagi ASN ini bisa dikerjakan di seluruh Indonesia. Kota Solo menjadi pilot project bagi daerah lain di Indonesia," katanya.

(and_)

Berita Terkait

Favehotel Solo Ajak Karyawan Tampil Percaya Diri di Hari Kartini

Rencana Penyelenggaraan Pasar Malam di Alkid Tuai Polemik, Pemkot Solo Diminta Turun Tangan

Ulang Tahun ke-7, HARRIS Hotel Solo Tawarkan Hadiah Menginap & Merchandise Eksklusif

UMKM Lokal Unjuk Kreativitas, Produk Unik Diburu Pengunjung

3 Transportasi Umum Nyaman yang Bisa Kamu Gunakan saat Berwisata di Solo

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Berbagi Hadiah Natal, Gibran Dapat Doa dari Jemaat Gereja

Dipecat Bersama Gibran dan Bobby Nasution, Begini Tanggapan Jokowi

Wapres Gibran Tinjau Proyek Revitalisasi Alun-alun Keraton Surakarta

Bahas Agenda Digitalisasi, Meutya Hafid Temui Gibran

Viral Akun Kaskus Fufufafa, Ini Kata Gibran

Klarifikasi Gibran Soal Penggunaan Jet Pribadi Kaesang dan Bobby Nasution

Wajah Bahagia Sukiyem, Rumah Reotnya Mulai Dibangun

Halalbihalal, Ahmad Luthfi Minta ASN Jaga Profesionalisme dan Larang Jual Beli Jabatan

Wakili Wali Kota Semarang, Iswar Minta ASN Lebih Sensitif Persoalan Masyarakat

THR ASN Cair Mulai 17 Maret 2025, Segini Nilainya

Masa Kampanye, Bawaslu Kota Semarang Teruskan 2 Pelanggaran Netralitas ASN ke BKN

Jateng Masuk 5 Provinsi Rawan Dugaan Pelanggaran Netralitas

Calon Bupati Boyolali Marsono dan ASN RSUD Pandan Arang Dilaporkan ke Bawaslu

173 ASN Masuki Masa Pensiun, Kanwil Kemenkumham Jateng Gelar Pembekalan dan Pengenalan Mandiri Taspen

Warga Terdampak Banjir di Karangede Terima Bantuan, 5 Rumah Rusak Parah

Terima CSR dari PT Taspen, Pemkot Dapat Ini

PT Taspen Bangun Perumahan ASN Solo di Plesungan Karanganyar

Tok! SE Konsumsi Daging Anjing Sudah Terbit

Aksi Tapa Bisu di Loji Grandrung, Warga Tuntut Hindari Politik Dinasti

Gibran Temui Kejari, Upayakan Benteng Vastenburg dan Sriwedari jadi Milk Pemkot Solo

Kaesang jadi Ketum PSI, Gibran: Itu Urusannya PSI

Kemendikbudristek Ambil Peran dalam Transformasi UMKM Indonesia

Didominasi Kader Muda, Gibran Minta Bacaleg PDIP Solo Perbanyak Sosialisasi

Berita Lainnya