Serba serbi

4 Spot Foto Hits di Solo, Cocok buat Kamu yang Suka Hunting Tempat Unik

Wisata & Kuliner

01 Februari 2024 11:01 WIB

Kampung Batik Kauman sebagai salah satu destinasi wisata di Kota Solo. (Foto: Dok. solotrust.com/Raudlatul Jannah)

SOLO, solotrust.com - Kota Solo seiring berjalannya waktu, kini menjadj destinasi wisata favorit yang tak kalah dari daerah sekitar seperti Yogyakarta dan Semarang.

Ya, revitalisasi besar-besaran dilakukan pemerintah setempat selama satu dekade terakhir membuat wajah Kota Solo semakin tambah cantik dan menarik.



Alhasil, tak sedikit wisatawan dari berbagai daerah rela mampir ke kampung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) untuk sekadar menikmati suasana Kota Bengawan atau pun menyicipi berbagai kuliner khasnya.

Bukan itu saja, banyak dari mereka mencari spot untuk berfoto estetik dan Instagramable buat kenang-kenangan atau pun dijadikan story di media sosial.

Nah, buat kamu yang pengin mengeksplor Kota Solo lebih dekat, berikut rekomendasi spot foto hits nan estetik.

1. Gedung Djoeang 45 Solo


Gedung Djoeang 45 Solo menjadi salah satu rekomendasi buat kamu yang suka hunting foto bertema vintage. Tempat ini cocok dikunjungi lantaran arsitektur bangunannya bergaya kolonial dengan jendela-jendela besar. Selain itu ada banyak lampu taman dan pernak-pernik hiasan lainnya yang membuat suasana semakin estetik.

Gedung Djoeang 45 berlokasi di Jalan Kapten Mulyadi No. 113, Kedung Lumbu, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo.

2. Kampung Batik Kauman


Kampung Batik Kauman bisa kamu sambangi di Jalan Wijaya Kusuma, Kauman, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo. Tak sedikit wisatawan setelah mengunjungj rumah batik juga memanfaatkan sepanjang area pinggir jalan kampung kuno ini untuk berfoto ria, mengingat tempat ini cukup menarik dan Instagramable.

3. Area Depan Bank Indonesia


Area di depan Bank Indonesia juga menjadi salah satu spot foto keren dan menarik. Tempat ini biasanya digunakan untuk foto prewedding, wisuda, maupun foto bergaya ala-ala outdoor. Tak jarang ada yang mengantre untuk bergantian foto supaya hasilnya bagus dan bisa menjadi konten media sosial.

4. Koridor Gatsu Singosaren dan Ngarsopuro


Warga Solo tentunya sudah cukup familier dengan Jalan Gatot Subroto (Gatsu). Ya, tempat ini cukup menarik dikunjungi karena sepanjang kawasan Singosaren sampai Ngarsopuro penuh lukisan mural.

Bukan itu saja, setiap Sabtu malam koridor Gatsu menjadi area night market layaknya Malioboro Jogja. Di sepanjang trotoar banyak dijajakan suvenir maupun pernak-pernik khas Solo, art hingga pertunjukan musik.

Suasana ini menambah daya tarik tersendiri bagi pengunjung, terlebih koridor Gatsu memiliki kesan estetik bagi orang-orang yang ingin foto.

(Zefanya Permata Nindyatama)

(and_)

Berita Terkait

Favehotel Solo Ajak Karyawan Tampil Percaya Diri di Hari Kartini

Rencana Penyelenggaraan Pasar Malam di Alkid Tuai Polemik, Pemkot Solo Diminta Turun Tangan

Ulang Tahun ke-7, HARRIS Hotel Solo Tawarkan Hadiah Menginap & Merchandise Eksklusif

UMKM Lokal Unjuk Kreativitas, Produk Unik Diburu Pengunjung

3 Transportasi Umum Nyaman yang Bisa Kamu Gunakan saat Berwisata di Solo

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Keindahan Melodi dalam Classical Music Night Road to Doremi Fest

Tunjukkan Potensi Solo sebagai Destinasi Wedding, Gedung Djoeang 45, Petit Boutique Hotel dan Sejumlah Vendor Gelar Simulasi Pernikahan

5 Destinasi Wisata Budaya Populer di Solo yang Wajib Dikunjungi

Plus Size Urban Style: Pagelaran Pre Event Solo Batik Fashion XV Sampaikan Pesan Body Positivity

Seharian di Solo, Ini 4 Lokasi Hunting Foto Instagramable Wajib Kamu Sambangi

5 Tempat Liburan Seru di Kota Solo yang Wajib Dikunjungi

Ganjar Blusukan ke Kampung Kauman, Sarankan Penataan Ulang

Gelar Budaya Bawaslu 2024, Gaungkan Pesan Pemilu Berintegritas

Kafe dan Museum Cagar Budaya Gardu Listrik Ngarsopuro, Tempat Wisata dan Nongkrong Baru di Solo

Night Market Ngarsopuro, Ruang Kreatif bagi Pegiat UMKM Solo

Night Market Ngarsopuro, Pesona Wisata Malam Kota Solo

Berburu Gantungan Kunci Rajutan di Ngarsopuro, Keren dan Ramah di Kantong

Night Market Ngarsopuro, Wisata Malam yang Memanjakan Mata

Lampion Pasar Gede Solo, Spot Berburu Foto Instagramable

Mengintip Spot Foto Estetik di Halaman Parkir The Park Mall Solo Baru

Es Pelopor Solo, Destinasi Kuliner Segar dan Instagramable dengan Aneka Pilihan Menu

Rumah Atsiri Indonesia, Edukasi Tanaman Aromatik dengan Spot Instagramable

Seharian di Solo, Ini 4 Lokasi Hunting Foto Instagramable Wajib Kamu Sambangi

2 Tempat Wisata Baru dan Instagramable di Soloraya Wajib Dikunjungi

Resmi Buka, Hotel Manon Hadirkan Harmoni Estetika Local Heritage Kota Lama Semarang

Mengintip Spot Foto Estetik di Halaman Parkir The Park Mall Solo Baru

Daya Beli di Solo Tinggi, ARTUGO Kenalkan 2 Kompor Tanam Premium

Berita Lainnya