Hard News

Blusukan ke TPI Sarang, Mbak Vivit Disambut Satu Jari Para Nelayan

Sosial dan Politik

3 Oktober 2024 13:43 WIB

Calon bupati Rembang nomor urut 1, Vivit Dinarini Atnasari (Mbak Vivit) melakukan kunjungan ke Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Sarang, Kamis (03/10/2024)

REMBANG, solotrust.com - Calon bupati Rembang nomor urut 1, Vivit Dinarini Atnasari (Mbak Vivit) melakukan kunjungan ke Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Sarang. Kehadiran Mbak Vivit langsung disambut antusias para nelayan dan warga dengan terus menunjukkan simbol satu jari.

"Mbak Vivit nomor 1. Mbak Vivit-Gus Umam menang, menang, menang, yes," sebut salah satu nelayan di TPI Sarang, Kamis (03/10/2024).



Mbak Vivit sudah hadir sejak pukul 09.00 WIB. Pasangan dari calon wakil bupati Zaimul Umam (Gus Umam) ini langsung berkeliling menemui nelayan yang sedang menjajakan ikan. Selain itu, ia juga bercengkrama mendengar aspirasi nelayan.

"Mbak Vivit bupati Rembang kita, satu suara dukung Mbak Vivit, menang," sahut salah seorang nelayan.

Sementara itu, dalam kunjungannya, Mbak Vivit mengaku mendapatkan banyak aspirasi dari para nelayan. Ia juga berkomitmen mengutamakan tingkat kesejahteraan para nelayan. Utamanya bila terpilih sebagai Bupati Rembang pada periode 2025-2030 mendatang.

"Alhamdulillah, antusias dan sambutan masyarakat dan nelayan di TPI Sarang ini sangat luar biasa. Banyak aspirasi yang kami dapatkan. Intinya kesejahteraan nelayan diutamakan," ungkap Vivit Dinarini Atnasari.

Ia menegaskan, peningkatan kesejahteraan nelayan akan terus difokuskan dirinya bersama Zaimul Umam (Gus Umam) sebagai wakil jika terpilih pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Rembang 27 November 2024 mendatang. Selain meningkatkan kesejahteraan, Vivit Dinarini Atnasari juga berjanji akan memberikan fasilitas optimal untuk para nelayan, khususnya di TPI.

"Apa yang bisa kita lakukan untuk bekerja maksimal demi meningkatkan seluruh kinerja, fasilitas, produktivitas, dan kesejahteraan para nelayan," pungkasnya. (mn)

(and_)

Berita Terkait

Mbak Vivit Blusukan di Kampung Nelayan, Ini Harapan Warga

Miliki 8000 Tablet Obat Berlogo Y, Nelayan di Rembang Diringkus Polisi

Pemkot Semarang Bantu Nelayan Terdampak Cuaca Ekstrem

Petani dan Nelayan Deklarasikan Dukungan Mas Dar Nyalon Gubernur Jateng

Asosiasi Nelayan Rembang Kutuk Aksi Pembakaran Kapal di Kalbar

Tekan Angka Kematian Nelayan Akibat Sakit saat Berlayar melalui Aksi CKB

KPU Karanganyar Kembalikan Sisa Dana Hibah Pilkada Rp3,5 Miliar

Ahmad Luthfi bakal Adopsi Program Kerja Rivalnya Pimpin Jateng

Bawaslu Kota Semarang Tangani 29 Kasus Dugaan Pelanggaran Pilkada 2024

Agus Irawan-Dwi Fajar Menang Telak, 99% Suara TPS 02 Pagerjurang Musuk Coblos 02

Paslon Agus Irawan-Dwi Fajar Unggul Hitung Cepat 61,93%, Marsono-Saifulhaq 38,07%

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Persebi Boyolali Tumbangkan PSIR Rembang 2-1 di Kandang

Demi Ikut Tes CPNS, Pengantin Ini Rela Tinggalkan Resepsi Pernikahan

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Nyoblos di TPS 02 Narukan, Gus Umam Optimistis Menang di Pilkada Rembang

Nyoblos di TPS 2 Sidowayah, Mbak Vivit Optimis Menang di Pilkada Rembang

Bikin Ulah! Oknum Guru TK Darul Fiqri Diduga Paksa Murid Pasang Banner Paslon

Nyoblos di TPS 2 Sidowayah, Mbak Vivit Optimis Menang di Pilkada Rembang

Gandeng Puluhan UMKM Lokal, Kampanye Akbar Vivit-Umam Simbol Komitmen Sejahterakan Pelaku Usaha

Bantu Pedagang, Vivit-Umam Siap Revitalisasi dan Jadikan Pasar Rembang Ikon Perekonomian

Dapat Restu Gus Baha, Zaimul Umam Optimis Menang di Pilkada Rembang

Vivit-Umam Gelar Kampanye Akbar 20-21 November di Alun-alun Rembang

Sambut Pilkada Rembang, Paslon Nomor Urut 1 Vivit-Umam Gelar Selawatan Akbar

Berita Lainnya