Solotrust.com - Para pengamen jalanan sering kali membawakan lagu-lagu karya musisi terkenal. Terkadang ketika mereka tengah bernyanyi, tiba-tiba pemilik lagu ikut berkolaborasi secara dadakan.
Seperti halnya seorang pengamen di sebuah warung di Kota Makassar. Saat sedang menyanyikan lagu Pelan-Pelan Saja milik grup band Kotak, mendadak ia diajak duet Tantri Syalindri sang vokalis.
Video keduanya bernyanyi diunggah akun Instagram @tantrisyalindri, Selasa (07/06/2022).
"Sebelum balik Jakarta dari Makassar mampir makan sop saudara, pas ada pengamen bawain lagu Kotak, auto ngamen bareng deh," tulis Tantri Syalindri pada caption postingannya.
Dalam video unggahan terlihat para personel Kotak tengah makan di sebuah warung. Tiba-tiba ada seorang pengamen dengan alat musik gitar menyanyikan lagu band kondang itu. Ia tak menyadari jika para personelnya tengah makan di tempat tersebut.
Tantri Syalindri dan sang gitaris, Cella pun memerhatikan pengamen itu saat membawakan lagu milik Kotak. Sejurus kemudian pada saat reffrain, Tantri ikut gabung bernyanyi bersama.
Awalnya, saat Tantri ikut beryanyi, sang pengamen tak mengetahui jati diri teman duetnya. Baru setelah para personel lainnya ikut membantu memutarkan kotak sumbangan, akhirnya pemuda bergitar itu sadar dirinya tengah mengamen bersama grup band Kotak. (dd)
(and_)