Ekonomi & Bisnis

Jelang Nataru, Disperindag-BPOM Jateng Cek Bahan Pokok di Pasar Tradisional dan Modern

Ekonomi & Bisnis

18 Desember 2023 17:05 WIB

Disperindag Jateng dan BPOM melakukan pengecekan ketersediaan bahan pokok dan kestabilan harga di pasar tradisional Kota Semarang, Senin (18/12/2023)

SEMARANG, solotrust.com - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah (Disperindag Jateng) menggelar pengecekan harga dan ketersediaan bahan pangan pokok di pasar tradisional dan modern. Upaya ini dilakukan untuk memastikan bahan pangan pokok tersedia menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Semarang, Disperindag memantau serta menyusuri pasar tradisional. Mereka melakukan pengecekan sejumlah bahan pokok, seperti bawang putih, cabai merah, cabai rawit, beras, daging ayam, dan daging sapi. BPOM melakukan pengecekan bahan pangan, seperti ikan asin, mi olahan hingga bakso.



Kepala Disperindag Jateng, Ratna Kawuri melalui Kepala Bidang Standarisasi dan Perlindungan Konsumen, Devita Ayu Mirandati menjelaskan, pihaknya melakukan pantauan di Pasar Karang Ayu, Pasar Johar, pusat oleh-oleh Kampung Semarang, dan Pasar Modern Ada Majapahit.

Hasil pemantauan pagi hingga siang hari tidak adanya bahan pokok mengalami lonjakan harga dan terpantau stabil.

"Tidak ada kenaikan, (harga) cabai sudah turun, kemudian yang naik sedikit itu bawang putih, kalau beras stabil, gula itu turun dan ketersediaan cukup," ungkapnya, Senin (18/12/2023).

Devita Ayu Mirandati melanjutkan, harga cabai merah keriting mengalami penurunan cukup banyak dibandingkan beberapa waktu lalu. Sebelumnya, harga cabai terpantau mencapai Rp80 ribu per kilogram. Saat ini harga cabai turun di kisaran Rp60 ribu per kilogramnya.

"Cabai rawit merah sebelumnya sampai 100 ribu lebih, hari ini sudah 80 ribu lebih, begitu juga telur, di Ada (Majapahit) ini 24.900 (per kilo)," urainya.

Dirinya pun melihat para pedagang belum merasakan kesulitan mendapatkan stok daging, baik daging ayam atau daging sapi. Sama dengan harga beras masih terbilang normal. Harga beras premium di kisaran Rp14ribu.

Sementara di Pasar Karang Ayu dan Pasar Johar, BPOM menemukan makanan mengandung formalin dari sampel yang diambil dari sejumlah pedagang.

"Ada cumi asin dan teri nasi yang mengandung positif formalin, ada singkong juga. BPOM melakukan pengecekan terdapat pewarna tekstil, itu yang tidak diperbolehkan," tegasnya.

Devita Ayu Mirandati mengimbau pengelola pasar untuk mengecek para pedagang dan diminta tidak menjual bahan pangan mengandung bahan berbahaya. Harapannya agar konsumen mendapatkan jaminan produk yang dibeli adalah makanan sehat.

Ketika pengecekan dilakukan di pusat oleh-oleh Kampung Semarang dan retail modern Ada Majapahit, Disperindag menemukan adanya oleh-oleh hasil industri kecil menengah (IKM) belum memiliki Perizinan Produksi Industri Rumah Tangga (PIRT). Pihaknya telah mengimbau kepada pengelola agar para produsen rumahan segera melengkapi izin.

"Parsel alhamdulillah tidak ada yang kedaluwarsa, harga juga sudah sesuai," imbuhnya.

Berdasarkan hasil pantauan ini, Devita Ayu Mirandati berharap konsumen juga menjadi pembeli cerdas dengan melakukan pengecekan kedaluwarsa makanan, pembelian bahan makanan sesuai kebutuhan, dan tidak panic buying.

"Jadi tidak panik ketika hari besar harus borong, itu yang menyebabkan kebutuhan dan permintaan tidak seimbang sehingga ada kenaikan harga," imbau dia.

Supervisor Ada Majapahit, Restan mengungkapkan bahan pokok cukup tersedia dan tidak mengalami kekurangan.

"Semua barang masih tersedia, tidak sampai kosong,  harga juga standar, harga juga ada yang lebih murah dari pasar tradisional," ungkapnya. (fjr)

(and_)

Berita Terkait

Daop 6 Yogyakarta Catat Setengah Juta Penumpang KA Selama Libur Nataru

Jadwal Perjalanan KRL Solo-Yogyakarta Kembali Normal Mulai Hari Ini

Liburan Nataru, Trafik Data Naik 23%

Rumah Jokowi jadi Spot Wisata Baru Selama Libur Nataru

Libur Nataru, Kapolri Cek Pengamanan Tempat Wisata di Solo

Natal dan Tahun Baru, Hutama Karya Beri Diskon 10% Tarif Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung dan Pekanbaru-Dumai

Divina Etnika ISI Surakarta Sabet Penghargaan Bergengsi Kompetisi Paduan Suara

Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Disperindag Jateng Gandeng Universitas

Distributor dan Pengecer Pupuk Diminta Taat Regulasi

Dorong Advokasi Hukum di Jateng, Disperindag Gelar Sosialisasi bagi Puluhan LPKSM

Jelang Lebaran, Disperindag Jateng Pantau Stok Sembako di Pasar Tradisional dan Modern

Dekati Libur Natal dan Tahun Baru, Stok Kebutuhan Pokok di Semarang Mencukupi

Lindungi Masyarakat dari Obat Ilegal, BPOM dan Pharmaceutical Security Institute Perkuat Intelijen Pengawasan Obat

Perdana Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di Solo, BPOM Lakukan Uji Kimia dan Mikrobiologi

Kemkomdigi dan BPOM Hapus 35 Ribu Konten Ilegal demi Keamanan Digital

Hasil Uji BPOM Soal Bahan Pengawet Kosmetik pada Roti Aoka dan Okko

Ramai Roti Aoka dan Okko Mengandung Pengawet Berbahaya, Ini Penjelasan BPOM

Inovasi Branding Media Sosial Pemerintah: Workshop Kolaboratif PPPOMN BPOM x Digitalic

Silaturahmi ke Ahmad Luthfi, Kakanwil Kemenag Jateng Sampaikan Perkembangan Persiapan Ibadah Haji 2025

Tingkatkan Perlindungan Hukum Perempuan dan Anak, Kemenkum Jateng dan PTA Semarang Teken Nota Kesepahaman

58 OBH Teken Kontrak Bantuan Hukum 2025, Wujudkan Akses Keadilan hingga ke Pelosok Jawa Tengah

Perusahaan Pakan Ternak asal Tiongkok Siap Bangun Pabrik di Jateng

Mayjen Deddy Suryadi Optimistis Atlet Taekwondo Jateng Capai Prestasi Membanggakan

Raih Pendaftar Desain Industri Terbanyak Triwulan I 2025, Kakanwil Kemenkum Jateng Laporkan Kinerja Pelayanan Kekayaan Intelektual Daerah kepada Menteri Hukum

Klinik Cekatan Panadol Hadir Bersama Kader Kesehatan Wilayah untuk Masyarakat Manguharjo Madiun

Petugas Gabungan di Boyolali Cek Kondisi Bus Pariwisata

Warga Gunem Rembang Keluhkan Debu Tambang, PT Semen Gresik Angkat Bicara

5 Tahun Warga Gunem Rembang Keluhkan Debu Tambang Pabrik Semen

Tekan Angka Kematian Nelayan Akibat Sakit saat Berlayar melalui Aksi CKB

Kapolres Sukoharjo Cek Kesiapan Jalur Mudik Lebaran 2023

Disperindag Jateng Tinjau Harga Bahan Pokok di Beberapa Pasar Kota dan Kabupaten Semarang

Sambangi Semarang, Mendag Sebut Stok dan Harga Bahan Pokok di Pasar Karangayu Aman

Pertengahan Ramadan, Harga Sejumlah Bahan Pokok Masih Stabil Tinggi

Tekan Inflasi, Wali Kota Semarang Minta Semua Pihak Pantau Harga Bahan Pokok

Disperindag Jateng Pastikan Bapok Aman hingga Natal dan Tahun Baru

Jelang Nataru, Disperindag Jateng Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil

Disperindag Jateng Tinjau Harga Bahan Pokok di Beberapa Pasar Kota dan Kabupaten Semarang

Jaga Stabilitas Harga, TPID Boyolali Cek Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional

Dongkrak Pengunjung, TNI-Polri Resik-resik Pasar Plumbon

Harga Bawang Putih dan Merah di Pasar Tradisional Boyolali Melambung Tinggi

TPID Boyolali Cek Kebutuhan Pokok Lebaran di Pasar Tradisional, Harga Relatif Stabil

Jelang Lebaran, Disperindag Jateng Pantau Stok Sembako di Pasar Tradisional dan Modern

Berita Lainnya