Solotrust.com - Beredar sebuah video yang menampilkan perjuangan Tim Satgas Penanganan COVID-19 dalam memakamkan jenazah.
Diketahui lokasi kejadian berada di Mojopuro, Jatiroto, Wonogiri pada Rabu (23/6/2021).
Dalam video memperlihatkan aliran sungai yang meluap diduga karena sebelumnya turun hujan.
Selanjutnya tampak iring-iringan sejumlah orang berpakaian APD lengkap menyeberangi sungai tersebut.
Rombongan paling depan terdiri dari sekitar empat orang mengenakan APD berwarna merah. Mereka menyeberang sambil membawa peralatan untuk keperluan pemakaman.
Video viral tersebut dibenarkan oleh Kepala Pelaksana BPBD Wonogiri, Bambang Haryanto. “iya mas, itu pemakamannya kemarin dengan protokol covid 19,” ujar Bambang Haryanto, Kamis (24/6/2021).(*)
(cand2021)