Solotrust.com - Karo SDM Polda Jawa Timur Kombes Andi Syahriful Taufik menggelar video conference (Vidcon) dengan AS SDM Polri terkait penerimaan Bakomsus atau Bintara Kompetensi Khusus Tenaga Medis (perawat dan bidan) di Rupatama, Senin (06/04/2020).
Melansir Portal Berita Resmi Polda Jawa Timur, Tribrata News Polda Jatim, dalam kegiatan penerimaan bintara khusus perawat dan bidan akan dipercepat pelaksanaan seleksinya dibanding jalur seleksi lainnya (taruna Akpol, bintara PTU/bakomsus lainnya dan tamtama Polri).
"Alasannya karena rumah sakit Polri di seluruh Indonesia memerlukan tenaga medis, apalagi di tengah kondisi pandemi virus corona (Covid-19)."
Adapun persyaratan dalam penerimaan Bintara kompetensi khusus perawat dan bidan TA 2020 seperti berikut.
1. Berijazah D-III perawat/bidan
2. Mempunyai surat tanda registrasi (STR) masih berlaku dan diutamakan mempunyai sertifikat basic cardiovascular life support (BCLS) atau basic trauma life support (BTLS) dengan IPK minimal 2,75 dan prodi terakreditasi. (perawat)
3. Mempunyai surat tanda registrasi (STR) masih berlaku dan diutamakan mempunyai sertifikat basic cardiovascular life support (BCLS) atau basic trauma life support (BTLS) dengan IPK minimal 2,75 dan prodi terakreditasi (bukan lulusan paket A, B, dan C). (bidan);
4. Tinggi badan untuk pria 163 cm dan wanita 160 cm (perawat);
5. Tinggi badan untuk wanita 160 cm (bidan);
6. Umur maksimal 23 tahun terhitung pada 5 Agustus 2020.
Peserta dapat melakukan pendaftaran online melalui website: www.penerimaan.polri.id dan melaksanakan verifikasi di Polres setempat sesuai alamat domisili.
(redaksi)