Hard News

Jadi Korban Penipuan Penjualan Tiket Konser, Belasan Fans Coldplay Lapor Bareskrim.

Hukum dan Kriminal

20 Mei 2023 15:05 WIB

Coldplay saat tengah menggelar pertunjukan. (Foto: Instagram/@coldplay)

Solotrust.com - Sedikitnya 14 orang menjadi korban penipuan bermodus penjualan tiket konser band Coldplay dengan kerugian hampir Rp30 juta. Mereka pun langsung mendatangi Gedung Bareskrim Polri, Jakarta untuk melaporkan kasus itu.

Laporan dengan nomor polisi LP/B/106/V/2023/SPKT/Bareskrim Polri tertanggal 19 Mei 2023. Kuasa hukum korban, Zainul Arifin, mengatakan penipuan melalui media elektronik dilakukan seseorang atau badan hukum dengan maksud menguntungkan diri sendiri dan/atau orang lain dengan menggunakan media elektronik.



"Dalam hal ini penjualan tiket konser musik grup band Coldplay yang mana akan menggelar konser terbesarnya di Indonesia pada Bulan November 2023 ini," katanya di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Jumat (19/05/2023), dikutip dari sebuah sumber.

Menurut Zainul Arifin, para korban berasal dari beberapa daerah di luar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

"(Korban) Mengalami kerugian penipuan terkait penjualan tiket yang mana penjualan tiket itu dilakukan melalui media sosial (Medsos). Dalam hal ini Twitter, kemudian ada Instagram dan juga ada Telegram," ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan, korban langsung diminta melakukan transaksi sesuai nominal ditetapkan pelaku setelah tergiur unggahan penjualan tiket konser Coldplay yang dibuat di media sosial. Para korban mengatakan mereka mentransfer uang ke pihak yang mengaku menjual tiket konser Coldplay. Setelah melakukan transaksi, mereka tidak menerima tiket yang dibeli dan kesulitan menghubungi penjual tiket.

"Jadi ada salah satu korban, dia melalui medsos Twitter, ternyata dia transfer (ke terduga pelaku) Rp9 juta, enggak tahunya tiketnya enggak didapatkan. Dia hubungi ternyata sudah diblok," terang Zainul Arifin.

Terkait hal ini, Zainul Arifin melaporkan lima terduga pelaku, namun dirinya masih enggan membeberkan indentitas mereka ke publik.

"Pola-pola ini setelah ditelusuri ternyata namanya satu orang dan beberapa teman sindikat mereka. Ada juga beberapa nama akun bank yang sama seperti Mandiri dan BCA," jelas dia.

Dalam laporannya, pelaku disangkakan Pasal 45A jo Pasal 28 ayat (1) UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE dan/atau Pasal 378 KUHP, Pasal 3, Pasal 5 dan Pasal 10 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang TPPU.

"Bukti elektronik ya yang kami persiapkan yang kami print, ada KTP pelapor. Kemudian, kedua adalah rekening koran, bukti transfer, nomor akun bank pelaku, nomor HP pelaku, kemudian bukti chat melalui WhatsApp, Instagram, atau pun Twitter," urai Zainul Arifin.

Di lain pihak, Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri, Brigjen Adi Vivid, mengatakan pihaknya menemukan dugaan penipuan penjualan tiket Coldplay secara online saat sedang melakukan patroli siber.

"Kami mendengar dan menemukan adanya dugaan penipuan penjualan tiket online Coldplay melalui hasil patroli siber," katanya, Kamis (18/05/2023).

Adapun dugaan penipuan tiket online konser Coldplay dideteksi Bareskrim bukan berasal dari pihak resmi penjual tiket. Penipuan diduga dilakukan oknum yang menawarkan jasa titip (Jastip) untuk war saat membeli tiket Coldplay. Terkait adanya temuan ini, polisi langsung melakukan penyelidikan guna mendalami dugaan kasus penipuan.

Brigjen Adi Vivid mempersilakan masyarakat yang merasa tertipu saat membeli tiket online konser Coldplay untuk segera melapor ke Bareskrim Polri.

"Kami mengimbau jika masyarakat menjadi korban segera membuat laporan resmi agar bisa kami tangani secara maksimal," seru dia.

Sebagaimana diketahui, konser Coldplay dijadwalkan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 15 November 2023. Tiket konser resmi dari pihak penyelenggara dijual mulai dari harga Rp800 ribu hingga Rp11 juta. (arum)

(and_)

Berita Terkait

Merasa Ditipu Pembelian Kavling Tanah di Paulan Colomadu, Warga asal Bekasi Lapor Polisi

IKWI Surakarta dan Mafindo Bekali Literasi Digital kepada Lansia, Soal Penipuan Digital hingga Hoaks

SM Entertainment Bantah Kontroversi Penipuan Penggemar atas Kasus Kriminal Taeil

KAI Imbau Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen

Belum Usai Kasus Hotel Top Malioboro, SKN kembali Dilaporkan Terkait Dugaan Penipuan Investasi Hotel dengan Motif Sama

Bank KB Bukopin Angkat Bicara Soal Kasus Penipuan Investasi Hotel di Jogja

Pemerintah Indonesia Larang Penjualan dan Penggunaan Seri iPhone 16

Daya Beli di Solo Tinggi, ARTUGO Kenalkan 2 Kompor Tanam Premium

7 Peluang Bisnis Menjanjikan bagi Mahasiswa, Memaksimalkan Potensi di Dunia Kewirausahaan

Tingkat Kestabilan Penjualan Pascapandemi Covid-19

Polisi Dalami Pelaku Utama Kasus Penjualan Organ Tubuh Manusia

Banyak Pemudik dengan Kendaraan Pribadi, Penjualan Tiket Bus di Boyolali Turun Dratis

Menengok Museum Keris Nusantara Solo, Menambah Wawasan sekaligus Menjaga Kelestarian Budaya

Hadapi Arus Mudik, DAMRI Buka Pemesanan Tiket Lebaran 2025, Harga Turun 10%

Jadwal Proliga 2025 Minggu 6 Putaran 2 di Pontianak, Tiket Nonton Tersedia di PLN Mobile

Pemesanan Tiket Kereta Api Februari 2025 Dibuka Secara Bertahap, Bisa Pesan Sekarang

Rencanakan Liburan Nataru Menggunakan Kereta Api, Tiket Masih Tersedia

Persiapan Opening Ceremony PEPARNAS XVII Capai 60%, Tiket Sold Out!

Puluhan Ribu Pendukung Rober-Adhe Merahkan Stadion RM Said dalam Konser Musik Menjemput Mandat Rakyat

Menang Pilkada, Vivit-Umam Siap Gelar Konser 6 Bulan Sekali

Kampanye Pamungkas, Paslon Ilyas-Tri Haryadi Gelar Konser Musik Nyawiji Dadi Siji

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya: Peringatan HKAN sebagai Gambaran Menjaga Hutan

Gelar Asia Tour 2024, Fujii Kaze akan Konser di Jakarta

Rossa hingga Ruth Sahanaya Tampil di Konser Orkestra Kejar Mimpi CIMB Niaga

Raup Uang hingga Rp40 Miliar, Ghisca Ngaku Salah dan Siap Jalani Proses Hukum

Ini Dia! Deretan Konser Mendatang di Indonesia, dari Niki hingga Coldplay

Aldi Taher Bikin Konser Tribute to Coldplay, Tiket Seharga Rp100 Juta Sold Out?

Tiket Konser Coldplay di Jakarta Mulai Dijual Hari Ini, Berikut Daftar Harganya

My Universe Coldplay & BTS Puncaki Billboard HOT 100

My Universe Coldplay & BTS Mendarat di Peringkat Ketiga Chart Official Inggris

Pasbata Jateng Desak Bareskrim Polri Proses Hukum Roy Suryo

Investigasi data e-HAC, Kemenkes Gandeng BSSN dan Bareskrim Polri

Umbar Berita Bohong, Pemilik Grab Toko Ditangkap Bareskrim Polri

Pilkada 2020: Perketat Pengawasan Medsos, Bawaslu Gandeng Tim Siber Bareskrim Polri

Bareskrim Serahkan Kembali Berkas Kasus Surat Jalan Palsu Djoko Tjandra ke Kejagung

Berita Lainnya