Hard News

Bawa 14 Klip Sabu di Koridor Gatsu Solo, Warga Ngemplak Boyolali Diringkus Polisi

Hukum dan Kriminal

25 Oktober 2022 19:31 WIB

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi. (Foto: Dok. solotrust.com/rizka)

SOLO, solotrust.com - Seorang warga asal Sawahan, Ngemplak, Boyolali berinisial P (39) harus berurusan dengan polisi, usai tertangkap basah membawa 14 paket kecil sabu di wilayah Solo.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi mengungkapkan, penangkapan itu terjadi pada 13 Oktober 2022 sekira pukul 23.30 WIB di pinggir Jalan Gatot Subroto (Gatsu) Kemlayan, Serengan, Solo.



"Kronologi awal kami dapat laporan dari warga, selanjutnya kami lakukan penyelidikan dan pemburuan. Di TKP (tempat kejadian perkar) hari itu, kami menggeledah pelaku saat mengendarai motor dan menemukan satu paket sabu," jelasnya pada jumpa pers di Mapolresta Solo, Selasa (25/10/2022).

Usai mendapati barang bukti di tangan tersangka, petugas menggiring P untuk menuju rumahnya (Boyolali). Saat penggeledahan di kediaman P, petugas menemukan 13 paket sabu tambahan beserta alat penimbang dan alat packing (pembungkus).

"Saat kami interogasi, tersangka P menerima sabu tersebut untuk membantu menjualkannya dengan cara meletakkan di suatu tempat. Tersangka P melakukan perbuatan tersebut untuk mendapatkan upah uang dari tersangka R (38) Banjarsari yang sudah kami tangkap," jelas Kombes Pol Iwan Saktiadi.

Tersangka P mengaku telah beberapa kali melakukan perbuatan ini. Selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Kantor Satresnarkoba Solo guna proses penyidikan lebih lanjut.

"(Total) barang bukti yang kami sita antara lain 14 plastik kecil berisi sabu dengan berat  26,15 gram, potongan isolasi warna cokelat dan hitam, timbangan digital warna silver, handphone, dan satu unit sepeda motor Scoopy warna hitam," urainya.

Akibat perbuatannya, tersangka terjerat  Pasal Primair 114 Ayat (2) Subsidair 112 Ayat (2) Undang-undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009, tentang Narkotika dengan ancaman hukuman pidana penjara minimal lima tahun. (riz)

(and_)

Berita Terkait

Asyik Nyabu di Kamar Kos, Pemuda asal Jepara Diringkus Polisi

Mahasiswa Agroteknologi UTP Hadirkan Sabun Organik Samurah.id

BNN Sita 1 Kg Sabu Siap Edar di Bandara Adi Soemarmo Solo

Mahasiswa KKN 35 UNS Adakan Program Pembuatan Sabun Cuci Piring di Rusunawa RW 07 Kelurahan Purwodiningratan

Mahasiswa KKN UNS Gelar Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring Bersama PKK RW 14 Trowangsan Colomadu

Fakta-fakta Mencengangkan di Balik Balita Positif Sabu

4 Spot Foto Hits di Solo, Cocok buat Kamu yang Suka Hunting Tempat Unik

Wajah Baru Koridor Gatsu Bakal jadi Ruang Publik bagi Street Art

Jaga Silaturahmi, Solo Paragon Gelar Halal Bihalal

Sambut Bulan Baru, Neo Gading Solo Hadirkan Beragam Promo Eksklusif

Gojek Luncurkan Layanan GoTransit Terintegrasi Commuter Line Solo-Yogyakarta

Omah Lowo, Heritage Batik Keris Solo

Rekomendasi 5 Kuliner Nikmat Khas Solo, Favorit Wisatawan

Astrid Widayani Maju Pilkada Solo Lewat Gerindra, Siap Abdikan Diri untuk Sosial Kemasyarakatan

Ribuan Ikan Siap Panen di Waduk Cengklik Ngemplak Boyolali Mati Mendadak

Mahasiswa KKN PPM UMBY Bersinergi Bersama PKK dan Tenaga Kesehatan Cegah Stunting Melalui Posyandu Balita

Sesosok Mayat Balita Ditemukan di Aliran Irigasi Ngemplak Boyolali

Tembok Roboh di Ngemplak Boyolali, 1 Warga Meninggal Dunia

Luar Biasa, Warga di Boyolali Manfaatkan Eceng Gondok jadi Biogas dan Pupuk Organik Bernilai Tinggi

Melihat Penangkaran Rusa di Bandara Adi Soemarmo

Menengok Proses Pemerahan hingga Penjualan Susu Sapi di Musuk Boyolali

Kelompok Petani Tembakau di Boyolali Keluhkan Dihapusnya Subsidi Pupuk

Sungkeman dan Basuh Kaki Ibu sebelum Ujian, Banyak Wali Murid Nangis

May Day, Ribuan Buruh di Boyolali Senam Bersama

Diskopnaker Boyolali Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap 1

Inspiratif, Menampung Anak-anak Muda Berikan Pendidikan hingga Salurkan Kerja Gratis

Gudang Rongsokan di Semanggi Terbakar, 12 Rumah Warga Terdampak

Konser Dewa 19 All Stars Digelar 29 Juli 2023 di Stadion Manahan, Lokasi Liga 1 Pindah

4 Pelaku Pencurian Kotak Amal Masjid Nurul Huda Dibebaskan

Jalan Sehat 1 Abad NU Dihadiri Jokowi, 3500 Personel Pengamanan Disiagakan

Merasa Tertantang, Komplotan Pemuda Keroyok Kelompok Lain hingga Satu Orang Babak Belur

Berita Lainnya