Pend & Budaya

Tim PKM Dosen FIKOMM UMBY Tingkatkan Pengetahuan Komunitas terkait Branding Instagram

Pend & Budaya

07 Juni 2024 15:05 WIB

Tim PKM FIKOMM Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) menggelar pelatihan pemanfaatan media sosial Instagram sebagai media branding usaha kepada Paguyuban Pedagang Pasar Kranggan, Yogyakarta, Selasa (04/06/2024)

YOGYAKARTA, solotrust.com - Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) diinisiasi dosen Fakultas Ilmu Komunikasi dan Multimedia (FIKOMM) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) menggelar pelatihan pemanfaatan media sosial Instagram sebagai media branding usaha kepada Paguyuban Pedagang Pasar Kranggan. Acara digelar di aula Pasar Kranggan, Yogyakarta, Selasa (04/06/2024).

Pelatihan memiliki tujuan untuk memberikan edukasi dan pendampingan secara intensif kepada para pedagang Pasar Kranggan, terutama dalam mengelola dan mengoperasikan akun Instagram yang mereka miliki.



Hal ini juga akan lebih memberikan pemahaman kepada para pedagang bagaimana media sosial Instagram dapat secara efektif meningkatkan eksposur, potensi pasar, serta memperkuat dan memperluas jaringan komunikasi dengan calon pelanggan.


Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat dan disambut antusias pedagang. Sekira 30 pedagang Pasar Kranggan ikut meramaikan pelatihan, meliputi sosialisasi media sosial Instagram, pembuatan konten foto dan video, strategi dalam menarik atensi khalayak, analisis kinerja Instagram, serta praktik pembuatan Instagram profesional.

Salah seorang pedagang Pasar Kranggan, Imas mengaku cukup antusias mengikuti pelatihan ini. Harapannya dengan menguasai penjualan lewat media sosial, omzetnya bisa meningkat.

“Saya kan jualan baju, jadi untuk mengikuti perkembangan anak muda sekarang saya juga harus menyesuaikan dengan perkembangan teknologi yang ada. Jadi, saya sangat tertarik dalam pelatihan ini karena ya memang sesuai dengan bidang kerja saya sebagai penjual. Siapa tahu nanti saya bisa jualan lewat intagram dan malah lebih untung,” ungkapnya.


Ketua Tim Pengabdian kepada Masyarakat, Kristina Andryani, mengatakan pelatihan ini penting dilakukan guna mendorong pengetahuan dan perekonomian pedagang Pasar Kranggan.

“Kegiatan ini kami rancang dengan tujuan dapat meningkatkan penjualan pedagang Pasar Kranggan secara online di tengah gempuran perkembangan teknologi di era digitalisasi. Harapannya agar pedagang tidak kalah saing dengan sistem perdagangan modern yang saat ini sedang berkembang,” kata dia.

Tim PKM juga berharap bagaimana pelatihan ini dapat berlanjut pada bentuk nyata yang nantinya bisa dirasakan semua elemen di Pasar Kranggan. Peserta pelatihan diharapkan dapat menjadi pelopor dalam memberikan dampak positif bagi ekonomi lokal Pasar Kranggan dengan terus meningkatkan eksposure dan daya tarik produk mereka melalui media sosial.

*) Penulis: Tim Pengabdian kepada Masyarakat Pasar Kranggan

(and_)

Berita Terkait

Tim PkM UNU Surakarta Berdayakan Industri Pengecoran Logam Teknik Metal Perkasa

Tim PKM Prodi PBI Unisri Sosialisasikan Pentingnya Multiple Intelligence dan Pemanfaatan Media Digital

DRTPM Dikti Laksanakan Monev terhadap Tim PKM LPPM UBY dalam Pendampingan UKM Olahan Lele

TIM PKM LPPM UBY Beri Pelatihan Peningkatan Kapasitas Peternak Lele dan UKM Kampung Lele Boyolali

PPKM Dicabut, Gibran: Masyarakat Boleh Tak Pakai Masker, Asalkan..

Solo PPKM Level 2: Masih Ada 5 Kasus Aktif Covid-19

Dies Natalis ke-38, UMBY Gelar International Youth Forum 2024

Pemberdayaan Warga Soga, Mahasiswa UMBY Gelar Pelatihan Pembuatan Silase dan Kompos

Mahasiswa KKN-PPM UMBY Kelompok 13 Kenalkan Pertanian Tanaman Hidroponik di Dusun Semanu Selatan

Program KPSP dan Deteksi Dini Demensia Kelompok 60 KKN PPM UMBY Sasar Balita dan Lansia di Padukuhan Ngepos

Kelompok KKN 54 UMBY Sosialisasikan Totebag dan Pupuk Organik

KKN UMBY 38 Gaungkan Pentingnya UMKM bagi Kesejahteraan Masyarakat

Universitas Muhammadiyah Klaten Tingkatkan Branding Bareng LAUTMU, 30 Ambulans Berstiker UMKLA

Inovasi Branding Media Sosial Pemerintah: Workshop Kolaboratif PPPOMN BPOM x Digitalic

Kelompok KKN UNS 116 dan 126 Edukasi Branding Produk Pelaku UMKM Ngelo Wonogiri

HIPMI Gelar Pitching Branding di UMS, Pengabdian kepada UMKM Kota Solo

Akademisi STIE Surakarta dan Praktisi Marketing Paparkan Pentingnya City Branding

Pemkot Siapkan Strategi Co-Branding untuk UMKM di Solo

Seno Kusumoarjo Singgung Keluarga Dwi Fajar, Kuasa Hukum Siap Tempuh Upaya Hukum

Fenomena Tren Quiet Luxury, Gaya Hidup Mewah Tanpa Pamer di Media Sosial

Pelatihan Media Sosial Kependidikan untuk Guru PAUD di TK ABA Thoyibah Surakarta

Jelang Comeback Album Armageddon, Intip Teaser Individu Winter dan Giselle Aespa!

Inovasi Branding Media Sosial Pemerintah: Workshop Kolaboratif PPPOMN BPOM x Digitalic

Pemerintah segera Atur E-Commerce Berbasis Media Sosial

Hari Bumi, Tanam Pohon Matoa Dapat Suvenir Menarik

Lampion Pasar Gede Solo, Spot Berburu Foto Instagramable

Mengintip Spot Foto Estetik di Halaman Parkir The Park Mall Solo Baru

Es Pelopor Solo, Destinasi Kuliner Segar dan Instagramable dengan Aneka Pilihan Menu

Akun Instagram Teguh Prakosa Diretas, Tawarkan iPhone

4 Tips dan Trik Menggunakan Media Instagram sebagai Sarana Bisnis

Dies Natalis ke-38, UMBY Gelar International Youth Forum 2024

Pemberdayaan Warga Soga, Mahasiswa UMBY Gelar Pelatihan Pembuatan Silase dan Kompos

Mahasiswa KKN-PPM UMBY Kelompok 13 Kenalkan Pertanian Tanaman Hidroponik di Dusun Semanu Selatan

Program KPSP dan Deteksi Dini Demensia Kelompok 60 KKN PPM UMBY Sasar Balita dan Lansia di Padukuhan Ngepos

Kelompok KKN 54 UMBY Sosialisasikan Totebag dan Pupuk Organik

KKN UMBY 38 Gaungkan Pentingnya UMKM bagi Kesejahteraan Masyarakat

Berita Lainnya