Hard News

20 Lulusan Poltekip di Wilayah Kemenkumham Jateng Resmi Dilantik sebagai PNS

Hukum dan Kriminal

3 Februari 2023 18:03 WIB

Pelatikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) bagi lulusan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52 di Aula Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Kamis (02/02/2023)

SEMARANG, solotrust.com - Direktorat Jenderal Pemasyarakatan menggelar acara Pelatikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) bagi lulusan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) Angkatan 52 di Aula Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Kamis (02/02/2023)

Sebanyak 20 lulusan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52 bertugas di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah pun resmi dilantik dan diambil sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil, terhubung secara virtual di Aula Kresna Basudewa.



Pelantikan dan pengambilan sumpah resmi dilakukan Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Heni Yuwono. Sementara hadir secara virtual dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Kepala Divisi Administrasi Hajrianor dan Kepala Divisi Keimigrasian Wishnu D Fajar beserta Kepala Unit Pelaksana Teknis se-Kota Semarang.

Dalam sambutannya, Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Heni Yuwono, menyampaikan pesan pelantikan ini merupakan momentum bagi PNS yang baru dilantik untuk menjadi agen perubahan.

“Kami harap saudara sekalian dapat menjadi agen perubahan di mana bisa melalukan perubahan yang lebih baik dan terus berinovasi sesuai kapasitas masing-masing guna mewujudkan cita-cita Pemasyarakatan dengan speed up, berprestasi, pasti bersih, melayani dan BerAKHLAK,” ujarnya.

Selanjutnya, Heni Yuwono kembali berpesan kepada seluruh PNS yang baru saja dilantik untuk satukan tekad memberikan hal terbaik bagi instansi.

“Saya tekankan kepada seluruh PNS baru untuk senantiasa menjaga profesionalisme dan integritas sebagai PNS yang bertugas di jajaran Pemasyarakatan.” tandas Heni Yuwono.

“Kunci kemajuan dari Pemasyarakatan adalah melakukan deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban pada lapas/rutan, berkomitmen untuk memberantas narkoba dan membuka sinergitas dengan aparat penegak hukum lainnya serta back to basic.” imbuhnya.

Menutup amanatnya, Heni Yuwono mengingatkan seluruh tunas pengayoman harus melakukan tugas sesuai standard operational procedure (SOP) dan memegang teguh peraturan terkait tugas masing-masing.

(and_)

Berita Terkait

Loker BUMN Terbaru Januari 2025, PT MUM Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA Sederajat

556 Bintara Baru Lulusan Semaba PK TNI AU A-53 Siap Perkuat Angkatan Udara

Bobol Situs Pemkab Malang, Hacker Lulusan SMP Diciduk Polisi

Bikin Pilu, Prajurit TNI Sendiri Tanpa Orangtua saat Kelulusan

Siswa Kelas XII SMK Negeri Jatipuro Dapat Pekerjaan, Bahkan Sebelum Kelulusan

Terapkan Prokes Ketat, UMS Gelar Wisuda Daring Dan Luring

1.230 Peserta Seleksi Catar Poltekip dan Poltekim Ikuti Seleksi Kompetensi Dasar

Jelang Seleksi SKD Catar Poltekip Poltekim, Kemenkumham Jateng Cek Kesiapan di UPT BKN Semarang

Beri Arahan Alumni Poltekip 53, Kakanwil Sampaikan 4 Pesan Penting Jadi ASN Pro Aktif

Taruna Poltekip bakal Magang Lapas di Nusakambangan

Kakanwil Kemenkumham Jateng Pastikan Tes CPNS 2024 Adil dan Transparan

Lantik 98 Pejabat Baru, Kakanwil Kemenkumham Jateng Berharap Organisasi Semakin Agile, Adaptif dan Akomodatif

Terima Kunjungan DPR, Kemenkumham Jateng: Regulasi Lama Perlu Disempurnakan

Bikers Kemenkumham Jateng Gelar Touring dan Bakti Sosial, Sambut HUT RI dan Hari Pengayoman

Weeskamer Expo, Ajak Masyarakat Kenal Lebih Dekat Pelayanan Kemenkumham Jateng

Permudah Layanan, Kemenkumham Jateng Hadirkan Paspor Simpatik

Pengurus Taekwondo Boyolali Dilantik, Luncurkan Buku Living Warrior

Jokowi Pulang Kampung ke Solo, Warga Padati Jalan Ucapkan Terima Kasih

Pengurus Baru Fatayat NU Karanganyar Resmi Dilantik, Bentuk 177 Anak Ranting

Peradi Boyolali Siap Gratiskan Pelayanan Hukum demi Tegakkan Keadilan

Anggota DPRD Boyolali Resmi Dilantik, Bupati: Jalankan Tugas dengan Sebaiknya

2 Caleg PDIP Karanganyar Terancam Gagal Dilantik Geruduk KPU, Minta Kursinya Dikembalikan

BP Tapera Kembalikan Tabungan Perumahan Senilai Rp4,2 Triliun

Ini Dia Batas Usia Pensiun PNS Berdasarkan Jenis Jabatan

Kakanwil Kemenkumham Jateng Ambil Sumpah 36 PNS Baru

Tenaga Honorer bakal Diganti PNS Part Time, Tertarik?

Jokowi Larang Pejabat Buka Puasa Bersama, Gibran: Intinya Tidak Ada Bukber

Lantik 597 PNS, Kakanwil Kemenkumham Jateng Wanti-wanti Hindari Narkoba

Kunjungi Kemenkumham Jatim, Kanwil Jateng Berharap Ada Transfer Knowledge

25 JF PK dan Asisten Pembimbing Kemasyarakatan Jateng Ikuti Penilaian Kompetensi

Berita Lainnya