Hard News

Aksi Indonesia Melawan, Pendemo Teriakkan Jokowi Pulang dan Bawa Boneka Presiden

Jateng & DIY

22 Agustus 2024 20:51 WIB

Sejumlah mahasiswa se-Kota Solo menggelar aksi demonstrasi guna mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Aksi unjuk rasa dilakukan di Bundaran Gladak pukul 14.00 WIB, Kamis (22/08/2024). (Foto: Dok. solotrust.com/Nur Indah Setyaningrum)

SOLO, solotrust.com - Sejumlah mahasiswa se-Kota Solo menggelar aksi demonstrasi guna mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Aksi unjuk rasa dilakukan di Bundaran Gladak pukul 14.00 WIB, Kamis (22/08/2024). 
 
Para pendemo datang berbaris dengan tertib membentuk lingkaran. Di tengah massa aksi terdapat kendaraan pick up yang digunakan para pendemo menyampaikan orasi. 
 
Terlihat pula para mahasiswa membentangkan spanduk dengan berbagai tulisan, seperti ‘Rezim Jokowi’ dan ‘Muliho Pak Ngisin-ngisini’. 
 
"Pulang, pulang, pulang Jokowi. Pulang Jokowi sekarang juga" menjadi salah satu nyanyian yang disuarakan pendemo dengan lantang. Mereka ingin Presiden Jokowi segera kembali ke Solo dan menjadi warga sipil biasa demi kebaikan Bangsa Indonesia. 
 
Setelah beberapa orasi disampaikan, para pendemo berjalan mundur dari arah Bundaran Gladak menuju Balai Kota Solo. Hal ini mereka lakukan sebagai tanda kekecewaan atas sikap pemerintah yang membawa demokrasi semakin berjalan mundur. 
 
Sesampainya di balai kota, massa aksi memasang spanduk besar bertulis ‘Politik Dinasti Jokowi’ dengan gambar wajah Presiden Joko Widodo beserta kedua anaknya, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep. Selain membentangkan spanduk, demonstran juga membawa boneka pocong dan boneka Jokowi. 
 
Koordinator lapangan Aksi Indonesia Melawan, Agung Lucky Pradita bilang, saat ini konstitusi telah mati, demikian pula dengan demokrasi.  
 
“Mengenai pocong dan boneka Jokowi itu sendiri ya. Tentu kita tahu bahwasanya hari ini mengenai matinya konstitusi atau matinya demokrasi yang ada di Indonesia. Hari ini, kita tahu demokrasi ini sudah diacak-acak dan bisa dibilang mati juga karena tidak berjalan seperti semestinya,” ucap dia.  
 
Salah satu pendemo, Alfin Yusuf berharap aksi ini menjadi pemantik untuk aksi-aksi selanjutnya. 
 
“Harapannya, aksi ini menjadi satu domino untuk gerakan-gerakan yang mungkin menjadi lebih besar,” ujarnya.
 
*) Reporter: Nur Indah Setyaningrum/Rimadhiana

(and_)

Berita Terkait

Tulisan "Adili Jokowi" Bertebaran di Solo, Satpol PP Siap Turun Tangan

Penetapan Respati Ardi-Astrid Widayani oleh KPUD Solo, Ini Pesan Jokowi

Jokowi Tanggapi Santai Pernyataan Connie Bakrie yang Singgung Iriana

Rumah Jokowi jadi Spot Wisata Baru Selama Libur Nataru

Tanggapan Gibran dan Jokowi Dikaitkan Soal Hasto jadi Tersangka KPK

Menikmati Liburan, Jokowi Momong 6 Cucu di Solo Safari

Megawati Surati MK, Ini Tanggapan Gibran

Kubu 01 dan 03 Ancam Laporkan Kecurangan ke MK, Begini Tanggapan Gibran

Anwar Usman Dicopot dari Ketua MK, Gibran Irit Bicara

Dicopot sebagai Ketua MK, Anwar Usman: Ada Upaya Politisasi dan Pembunuhan Karakter

Syukuran Hasil Putusan MK, Pedagang Pasar Rembang Dukung Gibran Cawapres Prabowo

Gibran Tanggapi Putusan MK Soal Peluang Kepala Daerah

Gerakan Peringatan Darurat Indonesia, Bagaimana Tanggapan Anies?

Batal Sahkan Revisi RUU, DPR: Pilkada Mengacu Putusan MK

Megawati Surati MK, Ini Tanggapan Gibran

Mengajukan Kecurangan Pemilu ke MK, Langkah Kritis Mempertahankan Demokrasi

Kubu 01 dan 03 Ancam Laporkan Kecurangan ke MK, Begini Tanggapan Gibran

Mahkamah Konstitusi Bantah PTUN Kabulkan Anwar Usman jadi Ketua MK lagi

Mahasiswa UNS Demo, Tuntut Pemerintah Evaluasi Pemotongan Anggaran yang Berimbas Naiknya UKT

BEM UNS Geruduk Rektorat, Tuntut Transparansi Anggaran hingga Berantas Kekerasan Seksual

Buntut Dugaan Kasus Asusila, Oknum Pamong Desa di Rembang Dituntut Mundur

Usai Terganjal Kasus Pencabulan, Pemilihan Ketua Taekwondo Solo Diwarnai Aksi Unjuk Rasa

Sempat Panas, Massa Aksi Soloraya Menggugat Akhirnya Berhasil Temui Ketua DPRD Solo

Tuntut Evaluasi Potongan 20% dari Aplikator, Ratusan Driver Oline Unjuk Rasa di Depan Mapolda Jatim

SMKN 2 Surakarta Telat Daftar SNBP, Siswa dan Orangtua Gelar Demonstrasi

Bandara Adi Soemarmo Simulasi Demonstrasi Massa hingga Kebakaran Terminal

Pemilu 2024, Mahasiswa UMS Tuntut Netralitas Institusi Pendidikan dan Gerakan Mahasiswa

IMM UMS Tuntut Netralitas Institusi Pendidikan dan Gerakan Mahasiswa dalam Pemilu 2024

PKL Malioboro Bergerak, Tagih Janji dan Kirim Surat Terbuka ke Dewan

Gelar Aksi dan Tepis Pernyataan Rektor, DEMA UIN Raden Mas Said Buka Suara Soal Kerja Sama Pinjol

Tips Mahasiswa Tetap Produktif Tanpa Burnout

UNS Sosialisasikan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru 2025

KKN, Ribuan Mahasiswa UNS Siap Mengabdi di 7 Provinsi

Dukung Aksi Penghijauan, KAI dan Mahasiswa Ilmu Komunikasi UMS Bagikan Bibit Tanaman Gratis

Berbagi Bibit Tanaman Gratis, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UMS Lakukan Kampanye Membumigrup

Disperindag Jateng Sosialisasikan Ketentuan di Bidang Cukai kepada Mahasiswa KKN Unsoed

Mahasiswa UNS Gelar Aksi, Tuntut Rektorat Turut Bersikap pada Pelanggaran Demokrasi

Favehotel Solo Ajak Karyawan Tampil Percaya Diri di Hari Kartini

Rencana Penyelenggaraan Pasar Malam di Alkid Tuai Polemik, Pemkot Solo Diminta Turun Tangan

Ulang Tahun ke-7, HARRIS Hotel Solo Tawarkan Hadiah Menginap & Merchandise Eksklusif

UMKM Lokal Unjuk Kreativitas, Produk Unik Diburu Pengunjung

3 Transportasi Umum Nyaman yang Bisa Kamu Gunakan saat Berwisata di Solo

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Berita Lainnya